Jakarta – IVE sukses menggelar konser solo pertamanya di Indonesja bertajuk IVE THE 1ST WORLD TOUR <SHOW WHAT i HAVE> IN JAKARTA pada Sabtu, 24 Agustus 2024 di ICE BSD Tangerang Hall 5-6.
Grup Kpop asuhan Starship Entertainment itu mengaku kangen dengan DIVE Indonesia usai kedatangan pertamanya ke Jakarta 7 bulan lalu. Intip yuk selengkapnya.
IVE Kangen dengan DIVE Indonesia
Konser IVE di Indonesia dimulai pukul 19.00 WIB dengan membawakn lagu I AM, lalu dilanjutkan dengan ROYAL dan Blue Blood.
Para anggota IVE yang tampil bak dewi kemudian memperkenalkan diri menggunakan bahasa Indonesia.
"Halo aku Liz. Senang bertemu anda semua DIVE," kata Liz.
"Halo aku Leeseo. Terima kasih sudah datang ke konser kami," ujar sang maknae, Leeseo.
"Halo aku Yujin, aku merindukanmu!," tutur Yujin.
Seperti yang diketahui, pada 6 Januari lalu IVE sempat datang ke Jakarta untuk menghadiri Golden Disc Awards 2024 di JIS sehingga konser IVE kali ini menjadi kedatangan ke-2 mereka ke Jakarta, sekaligus konser solo perdana.
"Aku Wonyoung. Jakarta i love you," ucap Wonyoung.
"Aku Gaeul, siap untuk bersenang-senang?," tanya Gaeul kepada DIVE yang hadir.
"Aku Rei, make some noice!!!," lanjut Rei.
"Sebenarnya konser Jakarta harusnya Januari lalu, senang rasanya bertemu anda semua hari ini," pungkas Leeseo.
Kangen DIVE Indonesia
Kemudian IVE melanjutkan penampilan mereka dengan menyanyikan lagu Blue Heart, Cherish, ELEVEN, hingga lagu Shine With Me yang bergenre ballad.
DIVE yang hadir di ICE BSD dibuat terpesona akan penampilan para anggota IVE yang penuh pesona dan juga energik.
"Kami kangen banget sama DIVE di Jakarta dan akhirnya bertemu dan melihat kaian bersinar di sini rasanya luar biasa!," pungkas Rei IVE.
Wonyoung juga menceritakan makna di balik lagu Blue Heart yang liriknya ditulis langsung olehnya. Ia mempersembahkan lagu tersebut spesial untuk DIVE.
"Sudah dengarkan Blue Heart yang liriknya dibuat langsung sama aku? Aku berharap semuanya DIVE yang ada di sini begitu lagi ada masalah bisa dengarkan Blue Heart dan memiliki hati yang kuat," cerita Wonyoung.
Di konser IVE THE 1ST WORLD TOUR