img_title
Foto : Unsplash/Wu Yi

IntipSeleb – Belakangan ini, jagat media sosial dihebohkan dengan kabar mengenai banyaknya anak-anak yang menjalani cuci darah di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Informasi ini memicu keprihatinan masyarakat terhadap kesehatan anak-anak Indonesia. Namun, benarkah ada lonjakan kasus gagal ginjal pada anak di tahun 2024? Yuk kita intip penejalasannya.

Fakta Kasus Cuci Darah

Pinterest
Foto : Pinterest

Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia, dr. Piprim Basarah Yanuarso, SpA(K), angkat bicara untuk meluruskan isu tersebut. Dalam sebuah video yang beredar, dokter Piprim menjelaskan bahwa RSCM memang memiliki unit dialisis khusus untuk anak-anak.

Ini adalah satu-satunya fasilitas semacam itu yang ada di Indonesia, dan karena itu, anak-anak yang mengalami gangguan ginjal terminal dari berbagai daerah datang ke RSCM untuk mendapatkan perawatan hemodialisis atau cuci darah.

"RSCM itu ada unit dialisis khusus anak, sementara di rumah sakit lain belum tersedia, oleh karena itu di unit khusus itu memang semua isinya adalah pasien anak-anak yang mengalami gangguan ginjal terminal dan butuh dilakukan hemodialisis," kata dokter Piprim dikutip dari VIVA.

Topik Terkait