Jakarta – Rumah produksi Denny Siregar Production bekerja sama dengan Maxima Pictures akan merilis film Kupu Kupu Kertas pada 7 Februari 2024 mendatang.
Film yang disutradarai oleh Emil Heradi ini dibintangi oleh sederet aktris dan aktor Indonesia kenamaan, seperti Amanda Manopo, Chicco Kurniawan, Iwa K, Reza Oktovian, Samo Rafael, Fajar Nugra, Ayu Laksmi, dan Seroja Hafiedz.
Di balik nama-nama hebat di atas, rupanya ada tujuan yang diinginkan oleh Denny Siregar selaku produser dan Emil Heradi sebagai sutradara. Yuk simak informasi selengkapnya soal film Kupu Kupu Kertas berikut ini!
Angkat Tema Kontroversial
Denny Siregar selaku produser film Kupu Kupu Kertas dalam acara press conference yang digelar di Epicentrum XXI hari ini, Senin, 29 Januari 2024 menyampaikan bahwa film berlatar sejarah peristiwa G30S PKI tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi kepada penonton di seluruh Indonesia.
“Ini film yang agak kontroversial ya sejak awal idenya saja sangat kontroversial karena sesudah film G30S PKI yang banyak kita tonton atau kita kenal, mungkin sekarang mulai bermunculan film-film tentang PKI, termasuk Kupu Kupu Kertas. Niatnya sih memang untuk memberikan edukasi kepada generasi muda bahwa kita pernah mengalami peristiwa paling kelam dalam sejarah,” kata Denny Siregar.