Cara membuat atau resep tom yam:
1. Langkah pertama yang perlu anda lakukan adalah haluskan cabai keriting, jahe, bawang merah, bawang putih dan diberi minyak goreng sebanyak 3 sdm.
2. Setelah itu masukkan ke dalam panci, tumis dengan api sedang hingga harum. Setelah harum barulah tambahkan serai geprek, lengkuas geprek, irisan cabai dan juga daun jeruk. Setelah itu tambahkan air secukupnya.
3. Kemudian tambahkan garam, penyedap rasa kemudian diaduk-aduk. Jangan lupa, untuk membuat asamnya, beri setengah perasan jeruk nipis dan masukkan udang. Tambahkan juga ikan dan aneka jenis baso-basoan seafood. Aduk dan masak hingga semuanya matang.
4. Setelah mulai mendidih, tambahkan jamur kancingnya kemudian aduk-aduk sebentar agar layu.
5. Angkat dan tom yum seafood siap disajikan.
2. Resep tom yam ala resto
Bahan-bahan
- 1 ½ Liter air
- Topping steamboat sesuai selera (aneka frozen food)
- jamur enoki (bisa tidak dipakai)
- 300 gr udang (yang telah diberi perasan jeruk)
- Kepala + kulit udang (untuk kaldu udang)
- 5 buah cabe merah besar (direbus)
- 10 buah cabe kriting merah (direbus)
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ebi kering
- 2 batang sereh
- Lengkuas
- 5 lembar daun jeruk
- 1 ½ sdt garam
- 1 ½ sdt kaldu ayam bubuk
- 1 sdt gula pasir
- ¼ sdt merica bubuk
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdm minyak wijen
- 4 sdm perasan jeruk lemon / nipis
Cara membuat atau resep tom yam ala resto