img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Tren ‘Gak Bisa Yura’ belakangan ini tengah ramai diikuti oleh para pengguna media sosial, baik itu di TikTok, Instagram dan platform media sosial yang lain. Namun, apa itu tren Gak Bisa Yura?

Dengan sound lagu Dewa 19 berjudul ‘Risalah Hati’ yang dinyanyikan ulang oleh Yura Yunita, pengguna medsos akan menceritakan perjuangan mereka dalam mendapatkan sesuatu, mulai dari asmara, pekerjaan, dan aspek kehidupan lainnya yang berkaitan dengan perjuangan namun berujung gagal.

Penasaran soal seluk-beluk tren viral TikTok tersebut? Yuk scroll lebih lanjut untuk mengetahui selengkapnya!

Apa Itu Tren ‘Gak Bisa Yura’?

Pengguna media sosial tentu sudah tidak asing lagi dengan tren Gak Bisa Yura yang belakangan ini tengah ramai diikuti oleh para pengguna media sosial, khususnya di TikTok. Lantas, apa itu tren gak bisa Yura?

Tren tersebut muncul seiring dengan rilisnya lagu Dewa 19 berjudul Risalah Hati yang dinyanyikan ulang oleh Yura Yunita. Munculnya tren ini sebenarnya adalah wujud jawaban atas penggalan lirik lagu Risalah Hati yang berbunyi ‘aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku meski kau tak cinta’.

Topik Terkait