IntipSeleb – Belakangan ini, publik dibuat resah usai Pusat Data Nasional (PDN) mengalami kebocoran data. Data-data ini meliputi dokumen sensitif dan rahasia hingga informasi pribadi seperti nama, nomor ponsel, hingga alamat tempat tinggal yang sempat beredar di darkweb dan dapat diperjualbelikan!
Kejadian ini menuai kritik dari berbagai pihak terhadap lemahnya keamanan database di Indonesia yang beranggaran ratusan miliar. Namun, sebenarnya apa itu database dan seberapa penting hal ini bagi Indonesia? Scroll untuk informasi selengkapnya.
Apa Itu Database?
Database atau basis data merupakan sekumpulan informasi yang tersusun rapi dan disimpan secara elektronik di dalam sistem komputer. Informasi tersebut dapat berupa teks, angka, gambar, video, atau gabungan dari semuanya.
Sering kali, data mengandung informasi sensitif yang harus dilindungi agar tidak jatuh ke pihak yang tidak berwenang. Jika data tersebut bocor, itu dapat menyebabkan kerugian besar bagi organisasi atau individu yang bersangkutan.
Dengan itu, bisa kamu bayangkan dampaknya jika kebocoran data dari database terjadi bukan hanya pada individu, tetapi juga pada negara?
Oleh karena itu, untuk melindungi data diperlukan sistem keamanan database yang mampu menjaga dari berbagai ancaman berbahaya yang bisa merugikan pemiliknya.
Hal ini sangatlah penting untuk mencegah serangan dari pihak luar yang tidak bertanggung jawab seperti organisasi teroris, kelompok kriminal, atau bahkan dari dalam organisasi atau komunitas itu sendiri.
Seberapa Penting Keamanan Database Bagi Negara?
Indonesia sedang mengalami percepatan transformasi digital yang luar biasa. Baik pemerintah maupun sektor swasta berusaha keras untuk memanfaatkan teknologi demi meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan daya saing. Dalam perkembangan ini, database atau basis data menjadi fondasi utama yang mendukung pertumbuhan tersebut.
Dilansir dari Telkom University, berikut adalah beberapa alasan mengapa basis data sangat penting di Indonesia.
Pengelolaan Data Kependudukan
Basis data memiliki peran penting dalam pengelolaan data penduduk secara terpusat dan akurat. Dengan sistem basis data yang terstruktur, pemerintah dapat menerapkan program dan kebijakan publik dengan lebih tepat sasaran.
Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Sektor e-commerce, fintech, dan layanan berbasis internet lainnya sangat bergantung pada basis data untuk memahami perilaku konsumen, mengelola transaksi, dan menyediakan layanan yang lebih personal.
Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik
Lembaga pemerintah dapat memanfaatkan database untuk menyimpan dan mengelola informasi terkait layanan publik, sehingga proses pelayanan menjadi lebih cepat, transparan, dan efisien.
Pengembangan Inovasi Berbasis Data
Dengan adanya database yang lengkap, Indonesia memiliki kesempatan besar untuk menciptakan inovasi berbasis data, seperti kecerdasan buatan (AI) dan analitik data (data analytics).
Saat ini, masyarakat bisa bernafas lega karena pelaku peretasan database yang baru-baru ini terjadi di Indonesia telah meminta maaf dan akan segera memberikan kunci-kunci data yang diretas secara gratis.