Berikut ini adalah tahapan melakukan squat yang disinyalir dapat mengecilkan paha.
- Posisi tubuh denga berdiri tegak dengan kaki yang terbuka, usahakan selebar bahu.
- Kemudian, angkat kedua tangan Anda ke depan hingga sebatas dada.
- Lalu kencangkan otot perut dan tarik napas.
- Kemudian tekuk kedua tungkai secara perlahan lalu dorong bagian bokong ke arah belakang hingga posisi Anda setengah duduk.
- Lakukan gerakan squat ini sebanyak 30 kali, dengan diselingi jeda tiap 10 kali.
- Jangan lupa untuk menahan posisi menjadi setengah duduk selama 10 detik di setiap hitungan ke-10.
5. Plie squat
Cara mengecilkan paha selanjutnya adalah dengan melakukan gerakan plie squat. Berikut ini adalah beberapa langkah melakukan gerakan plie squat:
- Langkah pertama adalah memosisikan tubuh Anda seperti squat pada umumnya, namun yang ini, ujung jari kaki sedikit mengarah keluar.
- Kemudian tak perlu menahan posisi setengah duduk, tetapi lakukan gerakan naik-turun seperti orang yang sedang balet.
- Usahakan jangan sampai kaki Anda berdiri tegak saat naik.
6. Jaga pola makan
Cara mengecilkan paha tak selalu dengan melakukan gerakan, namun juga dibarengan dengan menjaga pola makan yang sehat dan tidak sembarangan. Setidaknya, mengonsumsi makanan yang mengandung banyak gizi seimbang harus anda lakukan.