Jakarta – Profil Nurul Akmal menjadi sorotan baru-baru ini. Pasalnya, ia adalah atlet angkat besi atau lifter wanita sekaligus atlet Indonesia terakhir di Olimpiade Paris 2024 yang diharapkan dapat membawa pulang medali emas.
Nurul Akmal adalah satu dari 29 atlet Indonesia yang berjuang di Olimpiade Paris 2024 pada 26 Juli-11 Agustus 2024. Lifter yang kerap disapa Amel tersebut akan berlaga pada hari ini, Minggu, 11 Agustus 2024 sore.
Penasaran seperti apa sosoknya dan perjalanannya di dunia angkat besi? Yuk simak biodata dan profil Nurul Akmal berikut ini!
Profil Nurul Akmal
Jika berbicara soal profil Nurul Akmal, tidak sah jika tidak membahas soal latar belakangnya. Nurul Akmal merupakan atlet angkat besi atau lifter kelahiran Aceh pada 12 Februari 1993.
Perjalanan karier Nurul Akmal di dunia angkat besi berawal pada tahun 2010 lalu. Pada saat itu, ia bertemu dengan pelatih angkat besi yang membuatnya bergabung dengan Dilat Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Aceh.