img_title
Foto : Instagram/ @endyarfian22

"Aku banyak banget riset untuk karakter satu ini, dari mulai gak mandi, pokoknya yang jorok-jorok udah dilakuin semuanya. Mulai dari gaya bahasa, cara berbicara, gerak tubuh, semua udah diriset," jelasnya.

Keputusan Endy untuk gak mandi selama beberapa hari ini ternyata bukan tanpa alasan. Ia ingin benar-benar merasakan dan menjiwai karakter yang diperankannya, yang mungkin memang hidup dalam kondisi kurang bersih dan terkesan jorok.

Metode mendalami peran yang dilakukan Endy ini mengingatkan kita pada dedikasi aktor-aktor Hollywood yang rela melakukan hal ekstrem demi totalitas di depan kamera.

Diberikan Ruang

Instagram/ @endyarfian22
Foto : Instagram/ @endyarfian22

Selama proses syuting, Endy juga merasa sangat terbantu oleh arahan sutradara Guntur Soeharjanto.

"Om Guntur ngasih ruang yang luas banget buat kita eksplor, kita bisa nyari karakternya sendiri sampai benar-benar ketemu. Prosesnya sangat menyenangkan," kata Endy.

Topik Terkait