img_title
Foto : Instagram/andreastaulany

5. Iklan dan Endorsement

Sebagai seorang publik figur, tak jarang bila popularitas Andre Taulany kerap dimanfaatkan untuk memasarkan produk. Ya, ia kerap menjadi bintang iklan sederet produk dan brand serta membuka jasa endorsement di media sosial Instagramnya. Dengan 4,5 juta pengikut di Instagram, tentu rate-nya juga tidak main-main.

6. Bisnis Kuliner Warung Kondre

Tak hanya berkarier di dunia hiburan, Andre Taulany juga melebarkan sayap di dunia bisnis. Bisnis Andre Taulany yang tengah naik daun di dunia kuliner adalah Warung Kondre.

Warung makan tersebut menyajikan aneka makanan Indonesia yang nikmat dengan harga yang terbilang terjangkau. Tentu, bisnis Andre Taulany yang satu ini turut menambah pundi-pundi kekayaan Andre Taulany.

Topik Terkait