img_title
Foto : Instagram/maiaestiantyreal

JakartaMaia Estianty sempat memprediksi urutan nikah dari 3 anak laki-lakinya yakni Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani.

Wanita asal Surabaya itu justru tidak membayangkan Al Ghazali akan menikah duluan meski ia adalah putra pertamanya. Kira-kira siapa ya? Intip yuk lewat ulasan di bawah ini.

Maia Estianty Prediksi Urutan Nikah Al El Dul

Instagram/maiaestiantyreal
Foto : Instagram/maiaestiantyreal

Al, El, dan Dul merupakan anak-anak dari Maia Estianty dan Ahmad Dhani yang namanya tidak pernah lepas dari sorotan publik.

3 kakak beradik tersebut dikenal kompak, dan tidak segan mengekspos kisah asmaranya bersama sang pacar hingga juga sering kali akrab jalan-jalan bareng bersama Maia Estianty.

Jarak usianya yang tidak terpaut jauh tentu membuat publik penasaran siapa diantara ketiganya yang akan menikah terlebih dulu.

Pada Juli 2022 lalu saat tampil di kanal YouTube Rans Entertainment, Maia Estianty sempat melontarkan prediksinya terkait hal tersebut.

"Siapa yang paling duluan nikah?," tanya Nagita Slavina, melansir dari YouTube Rans Entertainment.

"Pasti aku terakhir," sahut El Rumi.

"El sih terakhir. Belum ada hilalnya, belum kelihatan gitu ya. Tapi kan ngayal nih ya, kayanya Dul duluan sih," sambung Maia Estianty.

Maia Estianty menuturkan jika putra bungsunya tersebut sering kali berkeinginan untuk nikah muda. Seperti yang diketahui, Dul Jaelani telah berpacaran dengan Tissa Biani sejak tahun 2020.

"Dia orangnya pengin cepat nikah, tapi ya tetap aja ngomong doang," kata Maia Estianty.

Gak Minta Pelangkah

Instagram/@elelrumi
Foto : Instagram/@elelrumi

Jika Dul Jaelani menikah terlebih dulu, Al Ghazali dan El Rumi tidak mempermasalahkan 'pelangkah', sebuah prosesi yang mana seorang adik dipersilahkan untuk memberikan sesuatu kepada sang kakak sebagai bentuk meminta izin karena menikah duluan.

"Karena menurut kita itu juga udah mitos zaman kapan dan kita juga hidup di zaman ini, dan menurutku sudah enggak relevan lagi untuk ngambil mitos itu untuk jadi acuan untuk kita minta langkahan," ujar El Rumi.

Topik Terkait