Jakarta – Presiden Joko Widodo mengajak sederet selebritis dan influencer Indonesia untuk berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan. Mulai dari Raffi Ahmad, Nagita Slavina, hingga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah ikut dalam rombongan.
Meski demikian, influencer-influencer yang diajak ke IKN ini menuai pro dan kontra. Mengapa? Simak artikelnya di bawah ini!
Ajak Influencer Lihat Progres IKN
Joko Widodo mengajak sejumlah influencer untuk melihat-lihat progres pembangunan IKN sejak Minggu, 28 Juli 2024. Ternyata, tujuannya untuk meresmikan Jembatan Pulang Balang dan meninjau jalan tol menuju IKN.
"Besok Bapak Presiden akan melakukan kunjungan kerja ke IKN, antara lain beliau akan melakukan peresmian Jembatan Pulau Balang Bentang Panjang dan peninjauan jalan tol IKN," tutur Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, dalam keterangannya, dikutip IntipSeleb dari TV One News.
"Bapak Jokowi juga akan melakukan peninjauan lainnya termasuk pengecekan kesiapan tempat upacara HUT RI dan sarana serta prasarana pendukung lainnya," tandasnya.
Tuai Kritik
Meski demikian, di media sosial terutama X, aksi Jokowi mengajak influencer keliling IKN mendapatkan kritik. Banyak netizen Twitter yang mempertanyakan apakah biaya mengajak influencer itu menggunakan pajak dari rakyat.
"Mau tanya aja nih min @KemensetnegRI yang bayar mereka² ini dana APBN atw Dana pribadi Joko Widodo atw Dana Mereka yang ikut/diajak ? Klo mereka diajak/ikut ke IKN dibiayai dana dari rakyat (baca APBN), gw sumpahin selama di IKN mencret terus ya," komentar netizen.
"Kalau rombongan ini dibiayai oleh negara dari duit rakyat, Bagong pengen nanya aja.Manteman, sebagai rakyat pembayar pajak, rela?Silakan komen sejujurnya. Maturnuwun," sahut yang lain.
"Apa urgensinya ngajak artis?" kata netter yang mempertanyakan influencer ikut keliling IKN bersama Jokowi.