img_title
Foto : Istimewa

JakartaClash of Champions Ruangguru menjadi salah satu tayangan edukatif yang paling ditunggu-tunggu oleh pemirsa Indonesia setiap akhir pekan. Game show pendidikan besutan Ruangguru ini memberikan dampak yang positif bagi semangat belajar para pelajar di Indonesia.

Clash of Champions juga menjadi bermunculan idola-idola baru yang memiliki pendidikan dan segudang prestasi yang gemilang nan membanggakan, baik di taraf nasional maupun internasional.

Telah sampai di episode 5 pada 12 dan 13 Juli 2024 lalu, Clash of Champions memacu ketegangan sebab Tim Shakira harus tereliminasi. Selain itu, Hanif dari Tim Sandy juga memilih untuk mengundurkan diri. Pasalnya, ia dipercaya untuk mewakili UGM dalam Olimpiade Nasional Matematika dan IPA Perguruan Tinggi (ON-MIPA PT).

Tak hanya Hanif, ada pula beberapa peserta Clash of Champions yang mengundurkan diri dari game show pendidikan tersebut. Siapa sajakah mereka? Yuk simak daftarnya berikut ini!

Hanif Clash of Champions – UGM

Hanif, mahasiswa jurusan Matematika Universitas Gadjah Mada (UGM) memilih untuk mengundurkan diri di Clash of Champions episode 5. Peserta COC dengan IPK 4.0 tersebut kabarnya harus mewakili UGM dalam mengikuti ON MIPA PT.

Oliv Clash of Champions – BINUS

Peserta Clash of Champions yang mengundurkan diri selanjutnya adalah Oliv dari BINUS (Universitas Bina Nusantara). Mahasiswi jurusan Marketing Komunikasi ini juga mengundurkan diri di episode 5.

Cukup disayangkan padahal Oliv berkesempatan untuk mengikuti Revival Challenge di episode tersebut, namun ia memutuskan untuk hengkang dari game show tersebut karena alasan kesehatan.

Rea Clash of Champions – ITB

Rea, mahasiswi jurusan Teknik Industri Institut Teknologi Bandung (ITB) ini juga mengundurkan diri dari Clash of Champions Ruangguru pada episode 1.

Peraih global finalist di Susilo Base Competition Boston University 2024 ini memutuskan mundur karena alasan kesehatan. Sebagai tambahan informasi, Rea berhasil lolos dengan peringkat 22 di babak Extreme Addition di episode 1.

Nana Clash of Champions – UGM

Peserta Clash of Champions yang mengundurkan diri selanjutnya adalah Nana dari Universitas Gadjah Mada (UGM). Ia memutuskan untuk mundur pada episode 1.

Mahasiswa berprestasi UGM tahun 2024 ini memilih mundur karena keperluan pendidikan, namun alasannya tidak dijelaskan secara lebih rinci. Nana berhasil lolos dengan peringkat 24 di babak Extreme Addition episode 1.

Topik Terkait