img_title
Foto : Instagram/ @tikoaryawardhana

Melanjutkan Pemanggilan Sebelumnya

Instagram @tikoaryawardhana
Foto : Instagram @tikoaryawardhana

Pemanggilan ini merupakan lanjutan dari pemeriksaan pekan lalu, di mana polisi memberikan waktu kepada Tiko untuk mengumpulkan sejumlah bukti. Sebelumnya, Tiko telah menjawab 41 pertanyaan dalam pemeriksaan yang berlangsung pada Kamis, 11 Juli 2024, selama kurang lebih 10 jam, dari pukul 10.05 WIB hingga 19.50 WIB.

"Fokus pemeriksaan adalah penggunaan uang perusahaan PT AAS dengan modal Rp2 miliar," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro.

AKBP Bintoro menjelaskan bahwa Tiko adalah Direktur PT AAS, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang makanan dan minuman.

"Sebagaimana diketahui, saudara Tiko adalah Direktur dari PT AAS yang bergerak di bidang makanan dan minuman," tambah Bintoro.

Tiko juga menegaskan bahwa laporan terhadap dirinya ini tidak ada hubungannya dengan mantan istrinya, Bunga Citra Lestari (BCL). Ia meminta agar BCL tidak disangkutpautkan dalam kasus ini.

Topik Terkait