img_title
Foto : YouTube Arief Muhammad

Jakarta – Sebelum ditantang untuk membuat rumah di dalam mall oleh followersnya di Instagram, YouTuber dan influencer Arief Muhammad telah lebih dulu membeli dan merenovasi sebuah penthouse yang dekat dengan mall.

Hal ini ia lakukan dengan sengaja agar tidak perlu jauh-jauh menerjang jalanan ibukota untuk menuju ke pusat perbelanjaan. Selain itu, penthouse tersebut juga ia jadikan sebagai tempat menginap ketika harus beraktivitas di sekitar pusat kota.

Dalam vlog yang diunggah di kanal YouTubenya, Arief Muhammad dan Tiara Pangestika menjelaskan bahwa meski sudah jadi, penthouse tersebut belum ditambahkan detail-detail kecil agar terasa lebih nyaman.

Terdiri dari 5 kamar, penthouse tersebut terbilang cukup besar dan luas sebagai tempat tinggal keduanya. Secara konsep, penthouse tersebut juga mengusung gaya klasik jadul yang mengunggulkan kesan homey.

Penasaran seperti apa sih mewahnya penthouse YouTuber sukses tersebut? Yuk intip potret penthouse Arief Muhammad berikut ini!

Living room

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

Nuansa klasik sangat terasa ketika memasuki pintu penthouse tersebut. Didominasi dengan muted colour, apartemen bergaya jadul tersebut terasa lebih modern. Ruang tamu itu sendiri akan dipergunakan sebagai tempat santai-santai sekeluarga dan nonton TV.

Ruang makan

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

Untuk ruang tamu, Arief dan Tipang masih memilih nuansa warna netral dan pastel dengan sentuhan kayu dan rotan yang membuatnya terasa hangat.

Kamar tamu

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

Menyediakan kamar untuk tamu dan anggota keluarga yang mungkin akan menginap bersama dengan mereka, Arief Muhammad masih memilih nuansa abu-abu dan putih untuk kamar tamu. Selain itu, ada ranjang tersembunyi dan ruang wardrobe sebagai penyimpanan pakaian.

Dapur

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

Karena hanya digunakan sewaktu-waktu saja, dapur di penthouse Arief Muhammad terbilang agak sempit, namun fasilitasnya cukup lengkap. Bernuansa hitam, dapur tersebut memberikan kesan modern di penthouse yang berkonsep klasik.

Kamar anak

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

Terdapat pula kamar untuk anak-anak yang bernuansa putih dan hijau. terbilang simpel, kamar tersebut tetap terlihat nyaman dan cukup untuk anak-anak.

Ruang multifungsi

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

di lantai yang sama, terdapat ruangan multifungsi yang dapat diperuntukkan sebagai kamar dan ruang bermain untuk anak-anak. Terdapat ranjang yang dapat dilipat ke atas agar ruangan terasa lebih lebar.

Kamar utama

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

Di penthouse Arief Muhammad, tentu terdapat kamar utama yang akan ia gunakan bersama dengan sang istri. Paling luas di antara kamar yang lain, kamar utama ini memiliki desain layout berbentuk U Shape dengan desain yang se-compact mungkin.

Kamar mandi utama

YouTube Arief Muhammad
Foto : YouTube Arief Muhammad

Selain kamar utama, ruangan terfavorit dari penthouse tersebut adalah kamar mandi utamanya. Sebab, kamar mandi tersebut mengusung konsep klasik jadul selayaknya kamar mandi hotel mewah di tahun 90-an yang dilapisi marmer. Terdapat bath up yang cukup besar dengan whirlpool, shower dan kloset.

Topik Terkait