Jakarta – Clash of Champions Ruangguru memang tengah ramai diperbincangkan. Game show pendidikan ini menghadirkan kompetisi antarmahasiswa berprestasi di Indonesia dari berbagai universitas.
Tapi, rupanya peserta Clash of Champions 2024 tak hanya berasal dari universitas dalam negeri saja, lho, tapi juga dari berbagai universitas luar negeri. Bahkan, tim luar negeri di Clash of Champions tersebut sukses mencuri perhatian warganet.
Sekumpulan mahasiswa dari universitas luar negeri tersebut baru-baru ini menampilkan kedekatan mereka di media sosial hingga mendapatkan julukan dari warganet circle orang jenius.
Lantas, siapa saja sih mereka? Yuk simak sederet daftar member tim luar negeri di Clash of Champions Ruangguru
Tim Luar Negeri di Clash of Champions Ruangguru
1. Sandy
- Universitas: NUS
- Jurusan: Double Major Computer Science & Mathematics
- GPA: 5.00
- Prestasi: Bronze Medal – International Mathematical Olympiad, Norway 2022 dan 5 Medali di OSN Matematika Sejak SD
2. Chris
- Universitas: NTU
- Jurusan: Applied Physics
- GPA: 5.00
- Prestasi: 1st Winner Space Team International, Mission OZ 2022, Top 40 Cloud Innovation Application Asia Pacific 2022
3. Xaviera
- Universitas: KAIST
- Jurusan: Double Major: Computer Science dan Business Tech Management
- GPA: 3,67
- Prestasi: 1st Winner Global Starup, Korea, Publikasi Penelitian Jurnal Nasional Korea, Beasiswa Penuh di KAIST & Korea Science Academy (SMA Khusus Sains NO.1 di Korea)
4. Kevin
- Universitas: NUS
- Jurusan: Chemical Engineering
- GPA: 4,75
- Prestasi: 3X Medalist International Chemistry Olympiad (IChO) From 2021 to 2023 (2 silver 1 bronze), Gold Medal Kompetisi Sains Ruangguru Bidang Kimia 2021
5. Nevin
- Universitas: YALE
- Jurusan: Computer Science & Econon=mics
- GPA: 4.0
- Prestasi: Bronze Medal 29th International Tuymaada Olympiad in Mathematics 2022, Qualifier USA Mathematical Olympiad 2022
6. Nabil
- Universitas: OXFORD
- Jurusan: Computer Science
- GPA: 3.75
- Prestasi: Bronze Medal International Olympiad of Metropolises, Russia 2019, Gold Medal OSN Informatika 2019
7. Kenji
- Universitas: UC SAN DIEGO
- Jurusan: Applied Mathematics
- GPA: 4.0
- Prestasi: Gold Medal OSN Matematika 2022, Gold Medal Kompetisi Sains Ruangguru, Bidan Matematika 2021
8. Axel
- Universitas: NUS
- Jurusan: Double Major: Computer Science & Mathematics
- GPA: 4.90
- Prestasi: Honourable Mention International Mathematicl Olympiad, Japan 2023, 3 Medali di OSN Matematika sejak SD (2 Gold 1 Silver)
9. Kith
- Universitas: SUTD
- Jurusan: Computer Science and Design
- Prestasi: Gold Medal OSN Informatika 2022, Champion of Many Informatics Competitions at UI, BINUS, ITS, and IPB
10. Nando
- Universitas: NTU
- Jurusan: Enviromental Science
- GPA: 4.38
- Prestasi: Gold Medal International Geography Olympiad, Hong Kong 2019, Silver Medal International Geography Olympiad Canada 2018
Nah, demikianlah sederet daftar member tim luar negeri di Clash of Champions Ruangguru 2024 yang sukses mencuri perhatian publik.