img_title
Foto : Instagram/@hotmanparisofficial

JakartaPengacara kondang Hotman Paris Hutapea menyebarkan pesan toleransi antarumat beragama lewat aksinya menyumbangkan sapi ke masjid untuk kurban. Hal ini ia lakukan dalam rangka hari raya Idul Adha yang berlangsung hari ini, Senin, 17 Juni 2024.

Padahal, seperti yang kita ketahui bahwa pengacara Hotman Paris Hutapea bukanlah dari kalangan umat Islam. Lantas, apa alasannya melakukan hal ini? Yuk simak penjelasan selengkapnya berikut ini!

Tak Memandang Agama

Pengacara kondang Indonesia Hotman Paris Hutapea baru-baru ini menyumbangkan sapi ke masjid untuk dikurbankan dan dibagikan kepada masyarakat sekitar. Padahal, seperti diketahui ia bukanlah berasal dari kalangan umat Muslim.

Hal ini rupanya bukanlah sebuah masalah bagi Hotman Paris. Pasalnya, menurut sudut pandangnya, kebersamaan sesama manusia seharusnya tidak terbatasi dengan perbedaan agama.

Selain itu, Hotman Paris menuturkan bahwa selama ini sebagai seorang pengacara, ia kerap membantu banyak para pencari keadilan dari berbagai latar belakang agama, termasuk Islam.

“Dalam sejarah Hotman 911, 99% pencari keadilan yang kami tolong beragama Islam. Kami tidak pernah nanya agamanya. Jadi kebersamaan sesama umat tidak memandang agama,” ujarnya dikutip dari Instagram @hotmanparisofficial pada Senin, 17 Juni 2024.

Selain itu, di momen hari raya Idul Adha yang menjadi momen penting bagi banyak orang Islam, Hotman Paris tergerak untuk turut menyemarakkan hari raya Kurban dengan menyumbangkan sapi untuk dibagikan kepada masyarakat.

“Karena ini hari raya Kurban dan saya punya rezeki, apa salahnya saya sumbangkan,” sambungnya.

Bukan yang Pertama

Rupanya, aksi Hotman Paris menyumbang sapi untuk kurban ini bukanlah yang pertama. Sebelumnya, ia telah menyumbang sapi untuk kurban ke masjid di kawasan Cibubur.

“Sebelumnya juga sudah pernah dalam berbagai bentuk, ini yang kedua. Kemarin yang pertama sudah diantarkan ke masjid di Cibubur, ini kurban yang kedua,” kata Hotman Paris.

Aksi menyumbangkan sapi kurban ini, Hotman Paris menyampaikan bahwa tak menutup kemungkinan akan ia lakukan lagi di tempat yang lain. Namun, ia masih menunggu permintaan dari rekan-rekannya.

“Mengenai soal nambah apa enggak besok kita tunggu permintaan dari rekan-rekan. Karena kita dari tim Hotman ada di seluruh Indonesia,” tandasnya.

Topik Terkait