Jakarta – Sejak sebelum terdengar kabar perceraiannya dengan Boris Bokir, Irma Purba membuka sebuah bisnis thrift baju second. Hal itu ia lakukan agar bisa mandiri secara finansial dan tak bergantung pada sang suami.
Namun, siapa sangka rupanya dorongan bisnis Irma Purba tersebut muncul lantaran feeling buruk yang terbersit di pikirannya. Penasaran? Yuk simak selengkapnya berikut ini!
Ingin Mandiri Secara Finansial
Perceraian Boris Bokir dan Irma Purba tentu menjadi momen titik balik yang luar biasa dalam kehidupan Irma. Sebagai ibu rumah tangga yang fokus mengurus anak sejak menikah, Irma merasa perlu mandiri secara finansial agar tak bergantung pada Boris.
Irma Purba mengaku ingin memiliki penghasilan sendiri ketika rumah tangganya mulai goyah lantaran takut ke depannya akan menjadi masalah.
“Keuangan itu sebenernya udah mulai berjaga-jaga dari sebelum bercerai aku udah kepikiran soal itu, karena aku tau aku merasa ada yang tidak baik-baik saja nih. Dan ini one day pasti akan jadi masalah kalau aku nggak mandiri secara ekonomi,” ungkapnya di kanal YouTube Melaney Ricardo dikutip IntipSeleb, Senin, 3 Juni 2024.