img_title
Foto : Instagram/@ybrap

Jakarta Reza Oktovian atau yang populer dengan nama Reza Arap baru saja mengungkapkan alasannya menghapus nama Muhammad yang notabenenya adalah nama depannya di masa lalu.

Ibu Reza Arap pun akhirnya turut menceritakan asal-usul nama Muhammad yang ada pada nama sang anak dalam podcast Denny Sumargo. Penasaran? Simak selengkapnya!

Asal-usul Nama Muhammad Reza Oktovian

Instagram/ybrap
Foto : Instagram/ybrap

Ibu Reza Arap dalam video di kanal YouTube Denny Sumargo baru-baru ini menceritakan asal-usul nama Muhammad yang notabenenya adalah nama depan sang anak di masa lalu.

Menurut penuturan sang ibu, nama Muhammad tersebut disematkan sebagai nama depan atas usul dari seorang pemuka agama lantaran Reza Arap dianggap mudah sakit-sakitan.

Dan terbukti, setelah menyematkan nama Muhammad di depan namanya, Reza Arap pun menjadi sosok yang lebih sehat dan tidak mudah sakit.

“Sebenarnya nama Reza itu Reza Oktovian karena dia sering sakit dulu mama pernah ke Pak Ustadz katanya nama dia di depannya harus dikasih Muhammad. Jadi bagus sehat terus,” tutur mama Reza Arap dikutip IntipSeleb dari YouTube Denny Sumargo, Rabu, 29 Mei 2024.

Reza Arap Hapus Nama Muhammad

YouTube Denny Sumargo
Foto : YouTube Denny Sumargo

Setelah beranjak dewasa, Reza Arap memutuskan untuk menghapus nama Muhammad dari nama depannya. Pasalnya, ia mengaku tidak pantas menyandang nama dari Rasulullah.

“Alasan gue sesimpel, lihat deh bentukan gue. Buat gua dengan diri gue nggak pantes (menyandang nama itu),” ungkap Reza Arap.

Sebagai sosok yang lahir dan besar dalam keluarga Islam, meskipun bersekolah di lingkungan Kristen, Reza Arap tahu betul bahwa Nabi Muhammad SAW adalah sosok yang menjadi teladan seluruh umat Islam, yang mana hal itu jauh berbeda dengan kepribadiannya.

“Gini, gue sekolah dari kecil di Kristen tapi pendidikan gue di keluarga tuh Muslim, dan buat gue Muhammad itu nama yang bagus, sosok yang luar biasa. Dan menurut gue tidak seharusnya ada di dalam diri gue yang begini, yang hidup gue aja begini,” sambungnya.

Setelah membicarakan hal tersebut pada sang ibu dan disetujui, Reza Arap pun akhirnya mantap menghilangkan nama Muhammad dari nama depannya.

“Dan gue ngomong ke nyokap alesan gue begini dan ya udah,” pungkasnya.

Topik Terkait