"Saya pernah tanya Bu Sandra 'Bu kenapa itu ditutup?' Beliau sambil kayak menahan nangis ya, 'Prof anak saya di-bully, itu yang membuat saya sakit hati' makanya ditutup," ungkap Harris Arthur, dikutip dari VIVA pada Kamis, 2 Mei 2024.
Pengacara tersebut sangat prihatin dengan sikap netizen dalam menanggapi kasus korupsi ini. Menurutnya, jika ingin menyalahkan, maka salahkanlah yang bersangkutan, jangan sampai anak-anaknya juga menjadi korban kebencian netizen.
"Masa anak yang masih di bawah umur juga mendapatkan imbasnya? Sadis nggak itu? Sadis lah karena anak masih kecil gitu," kata Harris Arthur.
“Itu kalau ketahuan kan bisa dituntut itu,” ia melanjutkan.
Sedih Karena Anak Dibully
Imbas dari kasus korupsi Harvey Moeis ini, Sandra Dewi juga mengalami hambatan dalam aktivitas sehari-harinya, meskipun dia tidak mengeluhkan hal itu.