Selain itu, acara ini juga menjadi salah satu upaya Bakrie Amanah untuk memaksimalkan lembaga zakat tersebut dalam kontribusinya untuk negeri. Dalam hal ini, Bakrie Amanah melakukan sosialisasi dan edukasi untuk meningkatkan pemahaman masyarakat, khususnya Insan Bakrie, soal zakat.
" Acara ini juga sebagai bagian dari memaksimalkan dari Bakrie Amanah yang telah disahkan sebagai lembaga amil zakat nasional. Untuk itu, maka kita lakukan sosialisasi dan program edukasi untuk meningkatkan pemahaman kita soal zakat," sambungnya.
Okder Pendrian sebagai salah satu dewan pengurus Bakrie Amanah juga berharap agar hadirin yang mengikuti Dauroh dan Talkshow Zakat ini dapat meningkatkan pemahamannya sola zakat agar bisa melaksanakan zakat sesuai dengan syariat Islam.
"Ini sebagai forum bagi kita untuk meningkatkan pemahaman kita soal zakat, ada banyak hal yang perlu kita tingkatkan agar bisa menunaikan zakat sesuai syariat," pungkasnya.