“Aku dari awal dia sakit udah bilang ‘ayo yah jual baju kek, apa kek’ karena kan masih ada nama nih maksud aku, brandnya masih ada, gunainlah tu marketnya. Cuma memang dia agak gengsi kak orangnya,” ujar Azhiera.
Ia bahkan menyayangkan keputusan Kurnia Meiga jualan keripik lantaran sebenarnya sang mantan suami bisa lebih mengoptimalkan fanbasenya sebagai target market yang lebih menjanjikan.
“Jadi kalau menurut aku jualan keripik itu sayang, sayang aja marketnya masih bisa yang lebih, kalau aku sih (mikirnya gitu), kan aku juga nggak tau,” katanya.
Upaya Azhiera Atasi Trauma yang Dialami Anak-anak
Setelah semua yang terjadi dalam keluarganya, kini Azhiera Adzka Fathir hanya ingin fokus pada anak-anaknya. Selain mencukupi kebutuhan anak-anak, ia juga berupaya agar anak-anaknya tidak memendam trauma terlalu dalam.
“Fokus aku sekarang gimana aku harus cover anak-anak itu aja, ya cari uang, ya harus jadi kiblatnya dia, maksudnya jangan sampai minder, jangan sampai ada sakit hati sama lelaki segala macem,” katanya.