“Om Piet kan orangnya lebih banyak diem juga. Aku lebih banyak deket dengan istrinya, kan kakaknya papa aku. Itu sih. Nanti di doain aja cepet sembuh. Nanti aku juga tanya ke pihak keluarga,” sambung Raffi Ahmad.
Melihat sang paman yang positif virus corona, membuat Raffi Ahmad menjadi lebih khawatir. Kakak dari Syahnaz ini mengajak semua kalangan masyarakat untuk tetap memakai masker serta mengikuti protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran COVID-19.
Piet Pagau Cerita Awal Mula Positif COVID-19
Pada kesempatan lain, Piet Pagau menceritakan awal mula dirinya bisa dinyatakan positif virus corona. Pria kelahiran Kalimantan ini menyatakan jika pada awalnya ia akan melaksanakan syuting dan sebelumnya wajib menjalani Swab Test. Kemudian, Piet Pagau ternyata dinyatakan reaktif.
“Positif. Tapi ya itu OTG (orang tanpa gejala) namanya. Enggak ada merasakan apa-apa. Kan persiapan syuting waktu itu, sehari sebelum syuting kita di swab semua,” kata Piet Pagau melalui sambungan telepon dilansir IntipSeleb dari YouTube KH Infotainment.
Piet Pagau juga menambahkan jika dirinya tengah menjalani isolasi di Rumah Sakit Hermina Galaxy. Ia juga dilarang menerima tamu, dijenguk, dan dikunjungi. Namun, Piet Pagau menyatakan jika dirinya merasa baik-baik saja dan tidak merasakan gejala apa pun.