img_title
Foto : Dok. Istimewa/Falcon Pictures

IntipSeleb – Sejak firstlook dan poster film Pasutri Gaje diluncurkan kritikan muncul terhadap Reza Rahadian. Penampilannya dianggap tidak sesuai dengan karakter Adimas dalam Webtoon.

Terkait hal itu, yuk intip jawaban dari Reza Rahadian di bawah ini.

Tidak Mirip di Webtoon

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Reza Rahadian mendapatkan kritikan dari publik karena dianggap tidak mirip dengan sosok Adimas yang ada di webtoon Pasutri Gaje. Bahkan, ada yang menganggap Reza sudah menghancurkan ekspektasi mereka.

"Yaah pemeran adimas nya si reza. Hancur sudah bayanganku tentang adimas yg tinggi ganteng memesona," tulis pengguna Twitter.
"Jauh bgt dari bayanganku selama ini," tulis netizen.
"Wkwkwkw maaf bgt dri pandangan saya aja tp jujur kecewa ama pemilihan aktornya, dri trailernya juga yah dahlah, kyaknya aku tim baca aja di webtoon," tulis netizen lainnya.

Terkait hal itu, Reza Rahadian pun memberikan tanggapannya. Dia menganggap tidak akan pernah bisa disandingkan dengan karakter dalam komik. Justru ketika dirinya dibuat seperti Adimas akan membuat penampilan tidak natural.

"Sebenarnya semua kayaknya lancar aja. Kalau syuting look itu gambar kalau di webtoon, kalau dibikin jadi anime muka saya aneh. Mata gede jadi licin," ucap Reza Rahadian di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 14 Januari 2024.

Bulu Permintaan Khusus

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Sementara terkait bulu di tangan dan janggut, Reza Rahadian menjawabnya dengan candaan. Dia mengaku jika penampilannya itu merupakan permintaan dari Kiky Saputri.

"Kalau bulu memang permintaan Kiky itu special request. Gaenak kalau Kiky udah ngomong," ucap Reza sambil tertawa.

Mendengar jawaban dari Reza, Kiky Saputri pun langsung memberikan tanggapannya. Dia tidak membantah justru membenarkan pernyataan dari Reza.

"Ya kan seperti saya bilang, ini jodoh saya, saya rindu ketemu gesekan gesekan. Karena sudah punya suami jadi tangan aja yang penting ada bulunya," ucap Kiky.

Film Pasutri Gaje sendiri dibintangi sejumlah aktor seperti Reza Rahadian sebagai Adimas, Bunga Citra Lestari (BCL) sebagai Adelia, Andre Taulany sebagai atasan Adelia, Kiky Saputri sebagai penjaga toko, Arifin C. Putra sebagai teman kantor Adelia, Indro Warkop sebagai ayah Adelia, TJ sebagai pemilik rumah makan, Tarza sebagai pak RT, Tora Sudiro sebagai kakak ipar Adelia, dan Mieke Amalia sebagai kakak Adelia.

Film Pasutri Gaje akan tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 7 Februari 2024.

Topik Terkait