Jakarta – Isyana Sarasvati bangga mendapatkan kesempatan untuk diundang ke acara bergengsi Forbes Under 30 Summit Asia di Singapura. Rasa bangga Isyana tertuang di postingan foto dan video di Instagram pribadinya.
Dalam kesempatan membanggakan itu, Isyana Sarasvati juga berkesempatan menyanyikan lagunya. Apa itu? Yuk, simak artikelnya di bawah ini!
Isyana Sarasvati Diundang ke Forbes Under 30 Summit Asia
Isyana Sarasvati menjadi bagian dari Forbes Under 30 Summit Asia 2023. Perhelatan ini digelar di Singapura pada 4-5 Desember 2023. Dalam kesempatan itu, Isyana juga membawakan beberapa lagu miliknya, salah satunya Il Sogno.
“Mendapat kesempatan menjadi bagian dari @forbesasia U30 Asia Summit dan memperkenalkan beberapa lagu orisinal,” tulis Isyana Sarasvati dengan bangga, dikutip IntipSeleb dari Instagramnya, Kamis, 7 Desember 2023.
Isyana Sarasvati juga bertemu dengan orang-orang penting di Forbes Under 30 Summit Asia 2023. Oleh karena itu, Isyana merasa sangat terhormat bisa tampil.
“Saya juga bertemu dengan banyak penerima penghargaan @forbesunder30 berbakat dari seluruh Asia. Benar-benar suatu kehormatan!” tutupnya.
Forbes Under 30 Summit Asia 2023
Source: Forbes
Melansir laman resminya, Forbes Under 30 Summit Asia 2023 adalah acara dua hari yang diadakan di Singapura yang mengumpulkan wirausahawan muda dan perintis dari jaringan alumni 30 Under 30 Asia (2016-2023).
Tema pertemuat kali ini adalah ‘Taking Charge’ (Mengambil Kendali). Forbes Under 30 Summit Asia 2023 tahun ini merupakan kali pertama digelar setelah sempat jeda selama 3 tahun.
Konferensi Forbes Under 30 Summit Asia 2023 menghadirkan para peraih penghargaan Forbes 30 Under 30 Asia dan investor terkemuka sebagai pembicara, termasuk Yinglan Tan, David Gowdey, Hian Goh, dan lainnya. Isyana Sarasvati tentu bangga menjadi bagian Forbes Under 30 Summit Asia 2023 ini.