img_title
Foto : Instagram/lunamaya

Jakarta – Kisah asmara antara Luna Maya dengan Maxime Bouttier kerap kali jadi sorotan. Bukan tanpa alasan, hal itu lantaran Luna menjalin hubungan dengan Maxime yang usianya lebih muda 10 tahun dari dirinya.

Di sisi lain, Luna curhat soal banyaknya orang yang mencibir perbedaan usianya dengan Max. Seperti apa penuturannya? Intip di bawah ini.

Cinta Laura Sebut Adanya Standar Ganda Dalam Hubungan

instagram/claurakiehl
Foto : instagram/claurakiehl

Baru-baru ini, Cinta Laura dan Luna Maya bertemu dalam podcast Puella ID. Di kesempatan itu, Cinta dan Luna membicarakan soal hubungan asmara.

Cinta mengungkapkan bahwa adanya standar ganda dalam suatu hubungan. Salah satunya adalah ketika seorang pria memacari wanita yang lebih muda, hal itu dianggap wajar.

Sementara jika sebaliknya, justru sang wanita bakal kena cibir karena memacari brondong.

"Di berbagai negara banyak standar ganda, dimana kalau bicara cinta, kalau cowok usianya 20 tahun di atas perempuan, gak ada yang komplen,” kata Cinta Laura dikutip pada Sabtu, 25 November 2023.

“Tapi kalau cewek yang beda setahun aja tuh langsung 'ih pacaran sama brondong' kayak secara gak sadar, kalian itu merendakan nilai perempuan. Perempuan itu tidak hanya dinilai karena dia cantik atau muda, tapi banyak nilai lainnya yang bisa kita maknai dari seorang perempuan,” sambungnya.

Luna Maya Rasakan Hal yang Serupa saat Pacaran dengan Maxime Bouttier

Instagram/lunamaya
Foto : Instagram/lunamaya

Mendengar pendapat Cinta, Luna pun menceritakan berbagai komentar miring yang sering kali ia dapatkan ketika pacaran dengan Maxime.

Hubungannya dengan Maxime lebih terlihat seperti ‘ibu dan anak’ lantaran perbedaan usia yang disorot. Luna kemudian menyebut bahwa seharusnya cinta tidak memandang umur.

"Ini memang lately yang lagi sering aku denger, ada yang komen 'kayak ibu sama anak, kayak tante sama anak, ih gak cocok harusnya sama yang lebih muda'. Maksudnya si Max. Terus akunya harus cari yang seumuran,” kata Luna.

“Kayak, tadi.. kenapa kalau laki-laki sama yang lebih muda pasangannya, itu menjadi normal dan biasa. Sebenarnya kan bisa juga bilang kayak 'ih kayak bapaknya ya, kayak omnya ya'. Aku pikir cinta itu gak mengenal gender, umur, kadang-kadang gak ada norma," pungkas Luna Maya.

Topik Terkait