img_title
Foto : Instagram/ @ringgoagus

IntipSelebRinggo Agus Rahman mengungkapkan rasa senangnya karena film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film (JCSDFF) akan segera tayang di bioskop. Ringgo mengaku jika film ini cukup personal untuk dirinya.

Sebab, dia tidak menyangka jika film JCSDFF akan sangat mirip dengan cerita hidupnya. Yuk intip cerita dari Ringgo di bawah ini.

Dari Obrolan jadi Film

Instagram/ @ringgoagus
Foto : Instagram/ @ringgoagus

Ringgo Agus Rahman mengungkapkan jika dirinya sangat senang ketika mengetahui film JCSDFF akan segera tayang di bioskop. Dia pun menceritakan momen ketika pertama kali membaca skenario film ini.

"Kalau cerita ke Yandy tuh gak diceritain ke siapa-siapa tapi jadi film. Gua pertama kali ngeliat skenarionya, lah ini kan cerita gua," ucap Ringgo di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

Ringgo merasa film JCSDFF merupakan film yang berharga untuknya. Dia selalu merasa terkejut dari awal perencanaan film hingga akhirnya akan segera tayang.

"Gua tuh gak nyangka hari ini datang, ini tuh cuma hasil obrolan nongkrong. Akhirnya ketemu selalu dikejutkan hari pertama reading, hari pertama ketemu imajinari, hari pertama syuting, gua cuma bisa bilang terima kasih, ini film yang paling berharga untuk gua," pungkasnya.

Sinopsis Jatuh Cinta Seperti di Film-Film

Dok. Istimewa
Foto : Dok. Istimewa

Film JCSDFF bercerita tentang Bagus (Ringgo Agus Rahman), seorang penulis film dengan tekad bulat untuk menyampaikan perasaannya kepada temannya sejak SMA, Hana(Nirina Zubir). Namun, Bagus tidak melakukan itu dengan cara biasa, ia memilih untuk merangkai cinta dalam bentuk skenario film.

Di sisi lain, film ini juga menggambarkan sisi dunia Hanna yang kehilangan warna saat ia harus kehilangan pasangan hidup yang sangat ia cintai. Kembalinya Bagus dalam kehidupan Hana yang tengah berduka, menjadi sebuah kesempatan untuk memulai lembaran baru bersama.

Menariknya, film yang juga dibintangi oleh Dion Wiyoko, Sheila Dara, Alex Abbad, dan Julie Estelle ini akan menyajikan elemen visual yang berbeda. Di mana 80 persen film ini akan menampilkan visual hitam putih.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan kisah cinta unik di film Jatuh Cinta Seperti di Film-film (JCSDFF) tayang di bioskop-bioskop seluruh Indonesia mulai 30 November 2023.

Topik Terkait