Jakarta – Viral di jagat maya dengan julukan pengusaha tajir melintir, Jhon LBF ikut bereaksi tentang kasus Arif Edison yang kini ditahan di Polda Metro Jaya.
Sebelumnya Arif Edison ini sempat terjerat kasus ujaran kebencian di sosial media hingga berhasil diringkus polisi. Lantas seperti apa tanggapan Jhon LBF? Scroll sampai bawah!
Kondisi Arif Edison
Henry Kurnia Adhi atau yang lebih dikenal Jhon LBF mendadak bereaksi dan ikut menanggapi soal kasus yang menimpa pria bernama Arof Edison lantaran sempat menyebarkan ujaran kebencian di sosial media hingga ditahan di Polda Metro Jaya.
Tak hanya ikut prihatin mendengar kasus tersebut, Jhon LBF juga ikut mengingatkan kepada followers Instagram dan TikTok agar lebih bijak lagi dalam menggunakan sosial media, dan tak berujung malapetaka.
"Oh iya jadi Arif Edison itu memang betul sudah ditangkap dan saat ini sudah ditahan di Polda Metro Jaya teman-teman, atas laporan yang dilakukan oleh Pak Sabar Tobing. Korbannya dua orang, yaitu saya dan Pak Sabar," kata Jhon LBF di akun TikTok pribadinya, dikutip dari Viva.co.id, 11 November 2023.
Atas perbuatannya itu, Arif dinyatakan terjerat pasal 32 Undang-undang ITE.
"Di mana Arif Edison ini menyebarkan informasi pribadi milik saya dan Pak Sabar ke ranah publik," tuturnya.
Mengimbau Agar Tak Ikut Terjerumus
Sebagai sosok yang menginspirasi dan banyak disukai orang, Jhon LBF juga turut menegaskan untuk para penggemarnya agar tak melakukan hal yang serupa dengan Arif Edison karena berpotensi bisa dihukum 10 tahun penjara.
"Jadi buat kalian semua bijaklah bermain media sosial. Nih saya spill nih ya fotonya Arif Edison yang waktu ditahan di Polda Metro Jaya. Nih saya udah tutup matanya pakai pita hitam, sama kayak dulu dia posting-posting muka saya yang pakai pita hitam juga. Saya bukan kriminal, saya bukan orang yang kena masalah hukum tapi kamu dulu posting-posting foto saya pakai pita hitam," sambung Jhon LBF.
"Kalau sekarang nih, saya spill foto kamu nih. Ini udah jelas kamu udah ditahan di Polda Metro Jaya. Makanya sudah saya kasih tahu, hidup itu enggak usah cari musuh ya, jangan senggol orang. Jangan ganggu-ganggu hidup orang. Karena semua orang punya harga diri yang pasti dipertahankan sampai mati-matian, Apalagi ini kamu (Arif) udah fatal banget. Informasi pribadi yang sifatnya itu pribadi tidak boleh disebarkan melalui media sosial ya. Ingat, enggak main-main ini ancamannya, 10 tahun penjara," tutup Jhon LBF. (by)