Jakarta – Kekayaan 3 pasangan Capres dan Cawapres 2024 semakin disorot setelah melakukan pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) demi memperebutkan kursi Presiden dan Wakil Presiden periosde 2024-2029.
Dari jumlah kekayaan mereka yang fantastis, koleksi mobil 3 pasangan Capres dan Cawapres 2024 mencuat. Yuk, perbandingan koleksi mobil mereka!
1. Harga Koleksi Mobil Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka
Mengutip TikTok @otoproject, Prabowo Subianto memiliki 6 mobil. Mulai dari Lexus LX 2002 seharga Rp400 juta, Toyota Alphard 2005 seharga Rp400 juta, Mitsubishi Pajero 2000 seharga Rp175 juta, Honda CR-V 2007 seharga Rp130 juta, Land Rover 1992 seharga Rp50 juta, dan Land Rover 1994 seharga Rp50 juta.
Sedangkan, Gibran Rakabuming Raka memiliki 4 mobil, yakni Toyota Avanza 2016 seharga Rp90 juta, Toyota Avanza 2012 seharga Rp60 juta, Isuzu Panther 2012 seharga Rp70 juta, dan Daihatsu Gran Max 2015 seharga Rp60 juta.
2. Harga Koleksi Mobil Anies Baswedan-Cak Imin
Capres Anies Baswedan ternyata hanya memiliki satu mobil yakni Honda Odyussey 2016 seharga Rp450 juta. Sama seperti Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin juga hanya memiliki satu mobil yakni Toyota Alphard 2009 seharga Rp250 juta.
3. Harga Koleksi Mobil Ganjar Pranowo-Mahfud MD
Ganjar Pranowo memiliki 4 koleksi mobil, yaitu Toyota Crown 2008 seharga Rp190 juta, Nissan Teana 2013 seharga Rp200 juta, Mitsubishi Pajero Sprot 2018 seharga Rp535 juta, dan Hyundai Ioniq EX Signature AT 2021 seharga Rp620 juta.
Sama seperti Ganjar, Mahfud MD memiliki 4 mobil yakni Toyota Avanza Veloz 2012 harga Rp120 juta, Totyota Alphard 2018 seharga Rp900 juta, Toyota Vios 2013 seharga Rp135 juta, dan Toyota Camry 2017 seharga Rp300 juta.
Itulah sederet harga koleksi mobil 3 Capres dan Cawapres 2024, yakni Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Anies Baswedan-Cak Imin, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.