Jakarta – Gisella Anastasia masih terlihat beberapa kali menjalani liburan bersama dengan Gading Marten, mantan suaminya. Hal itu terlihat dari beberapa unggahan Instagram milik mereka berdua.
Saat disinggung soal itu, Gisella memberikan tanggapan. Ia pun tidak menampik jika mereka berdua memang masih beberapa kali menghabiskan waktu bersama anak mereka, Gempita Nora Marten. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.
Alasan Gisella Anastasia Masih Suka Liburan Bareng Gading Marten
Menurutnya, ia masih suka menghabiskan waktu bersama Gading demi anak mereka satu-satunya, Gempi. Menurutnya, membahagiakan Gempi merupakan komitmen mereka bersama setelah tidak lagi tinggal satu rumah.
“Ya, memang kalau aku sudah komitmen kan, tanpa harus repot-repot berkompromi tuh kita udah tahu kalau kita ingin kasih yang terbaik untuk Gempi,” ungkap Gisella Anastasia kepada awak media di kawasan Jakarta pada Rabu, 25 Oktober 2023.
Gisella dan Gading pun selalu menyempatkan waktu untuk berlibur bersama dengan Gempi bersama. Tak jarang, mereka bertemu tanpa sengaja di tempat Gempi berada.
“Kalau tiap ada momen apa, pasti aku sama mas Gading pasti dateng, kayak acara sekolah, Gempi lagi latihan sepatu roda. Kadang gak janjian ya, memang ada. Liburan udah pasti, kita duluin kepentingannya Gempi,” ucap Gisella.
Meski sudah berpisah, Gisella dan Gading memiliki peran dominannya masing-masing dalam pertumbuhan Gempi. Menurut Gisella, ia berperan sebagai pengajar bagi anaknya, sedangkan Gading menjadi sosok penghibur.
“Kan selalu kalau di keluarga ada harus satu yang jadi pengajarnya gitu loh. Nah bapaknya kerjaannya main aja sama anaknya. Gak apa-apa, emang harus seimbang,” ujar Gisella.
Masih Belum Berniat Menikah Lagi
Gisella pun belum punya niat untuk kembali menikah. Ia lebih suka menjalani hidup yang ada di depan matanya, ketimbang harus merencanakan dan menargetkan pernikahan.
“Udahlah, gak ada target (menikah lagi). Kita jalani aja, kita udah dewasa, ya maksudnya bukan eranya main-main kan gitu. Jadi, ya sambil dilihat, sambil dialami, dipelajari bareng-bareng. Kalau memang nanti sekiranya ada yg bisa compatible, ya gak buru-buru kok,” pungkasnya.