img_title
Foto : YouTube/Mario G Klau

IntipSeleb Mario G Klau telah merilis lagu Semata Karenamu 2 pada awal Oktober lalu. Lagu yang memiliki lirik emosional ini masuk ke deretan trending YouTube.

Semata Karenamu 2 ini merupakan lanjutan dari Semata Karenamu yang rilis pada tahun 2022 silam. Yuk langsung kita intip lirik beserta maknanya di bawah ini.

Lirik Lagu Semata Karenamu 2 – Mario G Klau

Mencoba
hentikan perdebatan ini
Cukup sudah
Terlalu banyak yang harus dilewati

Sadarkah
Permasalahan kita terus di sini
Selalu
Tumbuh curiga dan cemburu

Untuk apa bertahan
Bila perdebatan selalu kamu yang benar
Tuk apa diteruskan
Jika tutur kataku selalu salah untukmu

Sebenarnya aku siapa
Kekasihmu atau tempat salahmu
Mengapa selalu ku yang buruk
Kadang kumengalah tanpa ku salah

Selalu mengalah
Hanya demi kita terus bersama
Karena semua ini semata kuingin denganmu
Di kehidupan yang sekali ini

Sadarkah
Permasalahan kita selalu di sini
Selalu
Tumbuh curiga dan cemburu

Untuk apa bertahan
Bila perdebatan selalu kamu yang benar
Tuk apa diteruskan
Jika tutur kataku selalu salah untukmu

Sebenarnya aku siapa
Kekasihmu atau tempat salahmu
Mengapa selalu ku yang buruk
Kadang kumengalah tanpa aku salah

Selalu mengalah
Hanya demi kita terus bersama
Karena semua ini semata kuingin denganmu
Di kehidupan yang sekali ini

Kadang kumengalah tanpa aku salah
Selalu mengalah, tanpa aku salah
Sebenarnya aku siapa
Kekasihmu atau tempat salahmu
Mengapa selalu ku yang buruk
Kadang kumengalah tanpa ku salah

Selalu mengalah
Hanya demi kita terus bersama
Karena semua ini semata kuingin denganmu
Di kehidupan yang sekali ini

Makna Lagu Semata Karenamu 2

YouTube/Mario G Klau
Foto : YouTube/Mario G Klau

Lagu Semata Karenamu 2 ini mengisahkan tentang hubungan romansa yang telah berlangsung lama. Akan tetapi, hubungan itu selalu dipenuhi dengan keraguan, curiga hingga cemburu yang menimbulkan perdebatan tanpa akhir.

Digambarkan pula bahwa satu pihak merasa bahwa dirinya selalu disalahkan apabila berdebat. Ia pun mempertanyakan posisinya sebagai kekasih yang justru hanya jadi sosok yang selalu mengalah meski tak salah.

Topik Terkait