img_title
Foto : Netflix

Video Trailer

Video trailer terbaru memperlihatkan apa yang bisa penonton nantikan di serial Gadis Kretek. Lebas (Arya Saloka) yang memulai pencariannya akan Dasiyah bertemu dengan Arum (Putri Marino), sementara di masa lalu Dasiyah yang bermimpi menciptakan kretek terbaik terbentur dengan tradisi.

Soeraja yang tergerak membantu Dasiyah menggapai impiannya harus berseteru dengan Seno (Ibnu Jamil). Kejadian yang saling terkait ini pada akhirnya berujung pada terungkapnya rahasia yang terpendam selama bertahun-tahun dengan berjumpanya Lebas dan Arum.

Serial ini turut dibintangi Tissa Biani, Sha Ine Febriyanti, Winky Wiryawan, Sheila Dara, Ibnu Jamil, Rukman Rosadi, Verdi Solaiman, Nungki Kusumastuti, Dimas Aditya, Pritt Timothy, dan Tutie Kirana.

Pastikan kamu tidak melewatkan Gadis Kretek yang mulai tayang pada 2 November, hanya di Netflix.

Topik Terkait