img_title
Foto : Instagram/1aurabd

JakartaLaura Meizani alias Loly menyinggung soal menjauh yang menjadi satu-satunya pilihan baginya. Bukan ingin membuat orang yang dijauhi merindukannya, Loly ingin menunjukkan dirinya punya keberanian.

Sebelumnya, Loly juga curhat terhadap kondisi dirinya yang berjuang ketika tidak mempunyai siapa-siapa lagi. Seperti apa curhatannya? Yuk, intip artikelnya!

Loly Curhat Tidak Punya Siapa-siapa Lagi

Instagram/1a.uraa
Foto : Instagram/1a.uraa

Loly curhat tentang dirinya yang sedang berusaha menutup-nutupi masalah yang dialami olehnya. Meski diterpa masalah, pemilik nama asli Laura Meizani Nasseru Asry itu tetap menjalani hari-hari sebaik mungkin. Walaupun, Loly merasa tidak mempunyai siapa-siapa lagi.

“Kalian melihat aku tersenyum tetapi ketahuilah bahwa semua orang sedang mengalami sesuatu. kita tersenyum melaluinya, kita melewatinya, kita mengatasinya, kita melakukan perjalanan ke sana, dan kita melakukan semua hal in untuk mencoba menutupi apa yang kita alami atau hanya mencoba untuk melewatinya sebaik mungkin dan itulah yang aku lakukan sekarang, aku menjalani musim in sebaik mungkin,” curhat Loly melalui Instagram Storynya, pada Jumat, 13 Oktober 2023.

Aku tidak pernah lari dari apa pun karena aku tidak pernah punya siapa-siapa untuk dituju, aku selalu berada dalam situasi di mana aku terpaksa menghadapinya sendiri,” lanjutnya.

Loly Pilih Menjauh

Instagram/1a.uraa
Foto : Instagram/1a.uraa

Pada curhatan selanjutnya, Loly menyinggung menjauh adalah bukanlah untuk tidak dianggap remeh oleh orang-orang di sekitarnya. Juga bukan untuk membuat mereka rindu, kata Loly.

“Terkadang, menjauh adalah satu-satunya pilihan. Bukan karena aku ingin membuat mereka merindukanku atau menyadarkan mereka bahwa mereka menganggapku remeh,” papar Loly di Instagram Storynya, dilansir IntipSeleb pada Sabtu, 14 Oktober 2023.

Tetapi, Loly memilih menjauh karena akhirnya memiliki keberanian untuk menghargai dirinya sendiri. Ini juga berarti, lanjut Loly, merasa pantas mendapatkan hal yang lebih baik. Oleh karena itu, Loly merasa baik-baik saja kehilangan orang-orang terdekatnya.

“Tapi, aku akhirnya punya keberanian untuk cukup menghargai diriku sendiri dan menyadari bahwa aku pantas mendapatkan yang lebih baik,” curhat anak pertama Nikita Mirzani itu.

“Aku tidak kehilangan mereka, mereka kehilangan aku,” ungkap Loly menyimpulkan.

Topik Terkait