img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Keputusan Aska Ongi untuk melaporkan Aliff Alli atas Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) ke polisi sudah bulat. Hal ini disampaikannya jika mantan suaminya itu harus menerima balasan atas perbuatannya.

Sebelumnya diketahui, perempuan bernama asli Aska Yulia itu sempat mengunggah foto-foto dirinya yang mengalami KDRT ke media sosial. Sontak foto-foto memar lengan ibu satu anak itu menggemparkan dunia maya. Aliff Alli sendiri sempat membantah melakukan KDRT. Namun, Ibu dari Alyssa Ismillah ini tetap melanjutkan laporannya terhadap Aliff Alli ke Polisi. Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Aliff Alli Bantah Lakukan KDRT, Aska Ongi Tunjukkan Bukti

Aska Ongi Trauma

Instagram/askaongi
Foto : Instagram/askaongi

Saat melaporkan Aliff Alli ke Polda Metro Jaya, selebgram dengan pengikut 150 ribu itu mengaku ingin segera menyudahi masalahnya itu. Aska mengaku sudah lelah menghadapi Aliff Alli.

“Ya pokoknya sudah, sudah aja. Cukuplah. Capek juga,” ucap Aska Ongi dilansir IntipSeleb dari YouTube KH Infotainment pada Rabu, 12 Agustus 2020.

Tidak Mau Ada Korban Lain

Instagram/askaongi
Foto : Instagram/askaongi

Seperti yang diketahui, kasus KDRT yang melanda rumah tangga Aska Ongi dan Aliff Alli belum menemukan titik terang. Namun Aska Ongi bersikukuh untuk menyeret pria berusia 28 tahun itu. Aska bahkan tidak segan-segan menyampaikan keinginannya untuk memenjarakan Aliff Lain. Ia juga tidak mau ada wanita lain yang menjadi korban keberingasan Aliff Alli.

“Ya. Biar nggak ada korban-korban selanjutnya,” ucap ibu satu anak itu dengan tegas.

Peringatkan Aliff Alli

Instagram/aliff_alli
Foto : Instagram/aliff_alli

Sebagai warga asli Malaysia, tentunya status Aliff Alli hanya sebagai warga asing yang tinggal di Indonesia. Aska Ongi melihat peluang ini untuk memperingatkan pria kelahiran 12 September 1991 itu untuk tidak macam-macam di negara orang.

“Soalnya ini kan bukan negara dia. Jadi jangan asal-asalan di negara orang,” tambah Aska Ongi.

Bukan Balas Dendam, Tapi Menempuh Jalur Hukum

instagram
Foto : instagram

Sunan Kalijaga, kuasa hukum Aska Ongi, menyatakan niat Aska Ongi untuk melaporkan mantan suaminya bukan untuk balas dendam, melainkan untuk menegakkan aturan hukum yang ada di Indonesia.

“Tidak ada pengecualian, apakah dia warga negara atau orang asing. Ketika memang diduga melakukan perbuatan tindak pidana, memang sudah sepantasnya,” ungkap Sunan Kalijaga pengacara Aska Ongi dalam kasus laporan terhadap Aliff Alli.

Baca Juga: Dituding KDRT Aska Ongi, Aliff Alli Akhirnya Buka Suara

Topik Terkait