img_title
Foto : Berbagai sumber

Jakarta – Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea tengah kritis membahas soal kasus kopi sianida yang dibuat film dokumenter.

Merasa aneh dengan gerak-gerik keluarga almarhun Mirna Salihin, Hotman Paris mempertanyakan makna soal baju seragaman putih-putih saat sidang putusan. Penasaran? simak artikel berikut!

Kejanggalan Menurut Hotman Paris

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Dibuatnya film dokumenter berjudul Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso, membuat pengacara Hotman Paris semakin penasaran dengan kebenaran kasus tersebut. Menelaah satu persatu kejanggalan yang ada yang akhirnya memvonis Jessica Wongso hukuman 20 tahun penjara, Hotman Paris kini curigai maksud keluarga Mirna yang hadir berseragam saat sidang putusan.

Terlihat suami Mirna Salihin dan kembaran Mirna Made Sandy Salihin memakai kaos putih lengkap dengan gambar Mirna di bagian depan. Namun herannya, Hotman Paris mempertanyakan maksud dari simbol putih tersebut yang biasanya warna hitamlah identik dengan berduka.

"Ada pertanyaan dibenak Hotman Paris pada waktu pembacaan putusan kasus Jessica sebelum putusan tersebut saya melihat keluarga almarhum Mirna berpakaian seragam yang sangat mentereng bahkan ada bunga semua seragam bukan berwarna hitam tapi putih," ujar Hotman Paris, 5 Oktober 2023.

"Kelihatan wah, melambangkan apa itu? saya tidak tahu. Mungkin para psikolog tahu, kenapa berpakaian begitu waktu menghadiri sidang putusan Jessica," imbuhnya.

"coba lihat dan amati itu, tentu Hotman bisa menebak jawabannya apa," jelas Hotman Paris.

Bongkar Cara Jessica Wongso Bisa Bebas

X/habisnontonfilm
Foto : X/habisnontonfilm

Peduli dengan kasus kematian kopi sianida yang kini kembali heboh di publik, Hotman Paris blak-blakan membocorkan cara agar Jessica Wongso bisa terbebas dari hukumannya karena merasa curiga jika ia hanya menjadi kambing hitam.

Salah satu cara yang pasti adalah dengan meminta grasi. Permintaan ini harus dengan catatan bahwa Jessica Wongso mengakui perbuatannya.

"Cara satu-satunya adalah pastikan dulu bakal diampuni. Minta Jessica mengajukan grasi ke presiden. Tapi, tentu dengan catatan di belakang layar sudah ada komitmen akan dikabulkan grasinya tersebut. Karena apa? Grasi artinya mengakui perbuatan," tutur Hotman.

"Jika grasi Jessica ditolak maka makin blunder bagi Jessica. Tapi, satu-satunya jalan yang bisa membebaskan dia secara hukum hanya itu. Karena tidak ada lagi PK di atas PK, PK tak bisa dua kali," tandasnya. (by)

Topik Terkait