Jakarta – Sosok Krishna Murti ikut menjadi perbincangan netizen soal kasus kopi sianida yang diangkat menjadi film dokumenter oleh Netflix. Krishna Murti bersama Ferdy Sambo merupakan dua polisi yang ikut menangani kasus ini.
Sempat dituduh memaksa Jessica Wongso mengaku membunuh Mirna, Krishna Murti ternyata pernah mengunggah pesan untuk wanita yang disebut meninggal karena sianida itu.
Dituduh Paksa Jessica Wongso Mengaku Bunuh Mirna
Banyak momen-momen lawas soal kasus kopi sianida yang diungkap kembali. Salah satunya pengakuan Jessica yang didatangi langsung oleh Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Irjen Pol Krishna Murti di dalam penjara.
Saat itu Jessica Wongso mengaku bahwa Krishna Murti memaksanya agar mau mengakui telah membunuh Mirna.
"Dan dia bilang ke saya ‘Kamu ngaku aja, CCTV nya udah ada, kamu menaruh sesuatu di minumannya Mirna. Itu sudah di-zoom berkali-kali’,” ujar Jessica Wongso dilansir dari TikTok @unikfo, Rabu 4 Oktober 2023.
Krishna yang menjadi atasan Ferdy Sambo kala itu memberi iming-iming jika Jessica mau mengaku maka hukumannya akan dibuat lebih ringan.
“Dia bilang ‘Kalau kamu mengaku sekarang, gak akan lah dihukum mati, seumur hidup juga saya gak akan kasih. Paling cuma 7 tahun, dipotong apa-apa, paling kamu sebentar lagi keluar’,” kata Jessica lagi.
Krishna Murti Tulis Pesan untuk Mirna
Pada 2016 lalu saat kematian Mirna akibat kopi sianida, Krishna Murti sempat mengunggah foto peti mati Mirna dan memberikan pesan kepadanya.
Ia menuliskan bahwa meski tak mengenal secara pribadi, namun dirinya mendukung agar pelaku pembunuhan Mirna terbukti seterang-terangnya.
“Kami tidak mengenal kamu sebelumnya.. Juga kami tidak mengenal suamimu serta keluargamu hingga teman2mu. Peristiwa kematianmu yang mengharuskan kami hadir untuk membuat terang kegelapan. Untuk menghilangkan rasa kecemasan masyarakat akan kejahatan,” tulisnya.
“Kami sudah melaksanakan kewajiban kami sebaik2nya, tanpa tendensi apapun, bebas kepentingan apapun. Semua proses penyidikan yang kami lakukan karena kewajiban kami sebagai alat negara penegak hukum.. Rest in peace Mirna.. Semoga tidak ada Mirna2 lain lagi.. Semoga semua segera terang benderang,” sambung Krishna Murti.