img_title
Foto : Netflix ID

Jakarta – Sosok Jessica Kumala Wongso kembali menyita perhatian netizen di media sosial setelah Netflix mengeluarkan film dokumenter mereka, Ice Cold Murder, Coffee and Jessica Wongso.

Beberapa netizen yang sudah menyaksikan film tersebut jadi bersimpati kepada Jessica dan kembali menyoroti momen-momen lawas kasus ini, termasuk nota pembelaan Jessica Wongso. Seperti apa? Yuk kita intip!

Nota Pembelaan Jessica Wongso Kembali Disorot

Instagram.com/@daniielrizky
Foto : Instagram.com/@daniielrizky

Sebuah akun TikTok membagikan momen lawan Jessica Kumala Wongso yang membaca nota pembelaannya di persidangan tahun 2016 silam. Dalam kesempatan itu, Jessica mengaku tidak menyangka akan sikap keluarga Mirna Salihin yang sangat mengintimidasi.

“Tidak pernah terlintas di pikiran saya bahwa Mirna datang dari keluarga yang siap menekan dan mengintimidasi siapa pun yang mereka percaya telah berbuat hal yang buruk walau tanpa penjelasan yang pasti,” ucap Jessica di hadapan hakim, dikutip dari TikTok @daniellrizky, Selasa 3 Oktober 2023.

Jessica kemudian berpikir apa mungkin kematian Mirna merupakan balasan karena sikap keluarga Mirna padanya.

“Itu membuat saya berpikir apakah mereka menjadi jahat karena kehilangan Mirna? Atau apakah mereka kehilangan Mirna karena mereka jahat? Bagaimana pun juga saya tidak membunuh Mirna. Jadi seharusnya tidak ada alasan untuk memperlakukan saya seperti sampah,” katanya lagi dengan suara terisak tangis.

Jessica mengaku bahwa kepergian Mirna juga meninggalkan kesedihan untuknya. Meski hidupnya akan hancur karena kasus ini, ia mengatakan tidak pernah menyesal mengenal Mirna.

“Saya mengerti kesedihan mereka, dan saya pun merasa sangat kehilangan. Tapi, saya pun dituduh membunuh yang saya tidak tahu bagaimana mengungkapkan perasaan dengan kata-kata,” kata Jessica lagi yang makin terisak.

Hidup saya tidak akan kembali seperti semula. Namun saya tidak menyesal telah mengenal Mirna. Dia akan selamanya hidup di hati saya sebagai teman yang baik dan dia tahu kalau saya tidak mungkin meracuni orang,” katanya lagi.

Netizen Simpati

Tiktok.com/@daniielrizky
Foto : Tiktok.com/@daniielrizky

Momen lawas itu berhasil mencuri perhatian netizen di TikTok. Tidak sedikit dari mereka yang kemudian berbalik simpati ke Jessica.

Apa mereka menjadi jahat karena kehilangan Mirna atau mereka jahat jadi kehilangan Mirna’, nyess banget di hati pas denger kalimat ini,” kata netizen TikTok.

Ada yang pernah komen, “kok Jessica gak bilang aja gw sahabat Mirna gak mungkin bunuh dia,’ nih dia udah bikin narasi itu panjang banget,” kata yang lain.

Aku ikut nangis, sabar ya Jessica, Jessica harus kuat,” ucap yang lain kepada Jessica Wongso.

Topik Terkait