img_title
Foto : Youtube/antv

Jakarta – Pertandingan sengit One Pride MMA 72 Local Pride Jakarta kembali digelar pada malam hari ini. Pertandingan awal antara Rio dan Darmawansyah pun terjadi dalam hitungan detik.

Kekuatan take down dari Rio mampu membuat Darmawansyah terkapar tak berdaya. Seperti apa pertandingan sengit keduanya? Yuk, intip artikel di bawah ini!

Duel Sengit Antara Tirto dan Darmansyah

Youtube/antv
Foto : Youtube/antv

Program andalan ANTV, One Pride MMA 72 Local Pride Jakarta kembali digelar pada Sabtu malam, 23 September 2023. Di pertandingan awal, menampilkan duel sengit antara petarung yang menang 5 kali berturut-turut Rio Tirto melawan Darmawansyah Razak.

Pertandingan sengit ini berada di kelas fly weight dengan berat 56,7 kg. Sementara itu untuk kelasnya adalah pendekar.

Rio Tirto merupakan asal Pontianak dari The Black Cobra. Sedangkan Darmawansyah Razak berasal dari Makassar (Destroyer).

Kemenangan Rio memang sudah diprediksi dengan track record-nya selama ini.

Tumbangkan dalam Waktu 37 Detik

Youtube/antv
Foto : Youtube/antv

Rio memang tak perlu diragukan lagi dengan track record yang dimilikinya. Walaupun begitu, semangat dari Darmawansyah perlu diacungi jempol.

Pada pertandingan malam hari ini, Rio berada di sudut merah melawan Darmawansyah yang berada di sudut biru.

Ketika wasit melepas keduanya untuk bertanding, tanpa ragu Rio memukul atau melakukan strike dengan dua kali menggunakan tangan bagian kanannya. Tinjuan yang diarahkan oleh Rio pun mampu menumbangkan Darma hanya seperkian detik.

Seketika saja Darma tergeletak di lantai dan Rio melakukan take down dengan membungkam tubuh Darmawansyah di bawahnya. Penekanan Rio terhadap tubuh Darmawansyah pun membuat lawan di sudut biru.

Darmawansyah pun merasakan kesakitan di bagian perutnya dan juri mengumumkan Rio meraih kemenangan terhadap lawannya malam ini. Pertandingan pertama pada Sabtu, 30 September ini dimenangkan oleh Rio Tirto dengan waktu 37 detik.

Hal ini pun mencatat rekor kemenangan Rio Tirto yang terjadi 6 kali berturut-turut. (by)

Topik Terkait