img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Ria Ricis menuai cibiran setelah potongan konten video YouTube-nya bersama Kekeyi viral di Instagram. Pasalnya, becandaan Ricis dianggap berlebihan dan dinilai melukai beauty vlogger bernama lengkap Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka itu. Bagaimana ceritanya? Scroll artikel di bawah ini!

Baca juga: Disebut Batal Nikahi Ria Ricis Karena Gak Direstui, Fandi: Doain Aja

Ria Ricis Dicibir Dorong Kekeyi ke Kolam

Instagram
Foto : Instagram

Ria Ricis kembali membuat konten YouTube kolaborasinya dengan Kekeyi. Sama seperti sebelumnya, video mereka dibuat di kediaman Ricis. Berjudul 'PUAS BANGET NGERJAIN KEKEYI wkwkwk Jangan Hujat Saya' itu, Kekeyi bersenang-senang di trampolin milik Ria Ricis.

Tapi potongan video yang diunggah dua minggu lalu tersebut ramai disoroti netizen setelah dibagikan ulang sejumlah akun gosip, salah satunya @gosipnyinyir2 pada Jumat, 7 Agustus 2020. Terlihat Ria Ricis menyenggol Kekeyi yang ada di pinggir kolam renang sampai tercebur dan membuat seluruh pakaiannya basah.

Ria Ricis langsung menuai hujatan karena candaannya dianggap terlalu berlebihan dan dapat membahayakan Kekeyi. Pasalnya, kaki Kekeyi tampak seperti terpeleset dan mengenai pinggiran kolam renang sebelum akhirnya jatuh ke dalam air. Sementara Kekeyi yang biasanya menjadi candaan netizen pun menuai simpati publik. 

"Sekesel2nya aku sama kekeyi, tapi sumpah kasian woi itu sakit banget pasti lututnya," komentar netizen.

"Nasip tidak Ada yg tahu niat bercanda tapi klo allah punya kehendak bisa fatal akibatnya tolonglah buatlah sesuatu yg bisa jadi contoh yg baik," sambung netizen lain.

Ria Ricis Langsung Minta Maaf

Youtube/Ricis Official
Foto : Youtube/Ricis Official

Ditelisik ke video lanjutannya di kanal YouTube, Ricis Official, adik Oki Setiana Dewi itu tampak binggung usai melihat Kekeyi tercebur. Namun Kekeyi justru tertawa terbahak-bahak setelah kejadian itu. Dia bahkan sempat melepas bulu matanya. Ricis juga langsung meminta maaf pada YouTuber yang terkenal dengan makeup menggunakan balonnya ini.

"Aduh gimana ini. Maaf ya Key, maaf sengaja. Bulu matanya copot Key. Kan kamu ini cantik karena wudhu ya bukan cantik karena makeup ya," ujar Ria Ricis di videonya seperti yang dikutip IntipSeleb.

Setelahnya, keduanya melanjutkan keseruan mereka seakan tidak terjadi apapun. Kekeyi dan Ria Ricis juga tampak bersenang-senang bermain trampolin dan berenang bersama.

Topik Terkait