img_title
Foto : Istimewa

IntipSeleb – 8 peserta KFC Mencari Bucket berhasil melaju ke babak selanjutnya. Mereka antara lain Nazla, Ghatfaan, Pick Me Queen, Dorrein, Asep, Afsheena, Pengamen Sukses, dan Rowi.

Nazla menjadi peserta dengan poling tertinggi pada minggu sebelumnya. Seperti apa perasaan dari Nazla ketika itu? Yuk intip di bawah ini.

Dapat Dukungan Besar

Istimewa
Foto : Istimewa

Nazla mengungkapkan momen ketika dirinya dan ibunda berdiskusi untuk ikut ajang pencarian bakat KFC Mencari Bucket. Dia mengaku memang sudah gemar bernyanyi sejak masih berumur 3 tahun.

"Tadinya aku lagi duduk sama bunda, trus bunda lagi scroll nemuin KFC mencari bucket abis itu kayak bunda nawarin. Aku ikutan aja, tahunya bisa sampai top 8" ucap Nazla kepada awak media di Jakarta, Kamis, 28 September 2023.

Nazla pun tidak menyangka jika dirinya akan mendapatkan poling tertinggi dalam ajang tersebut. Dia pun mengaku senang dengan dukungan dari masyarakat Indonesia.

"Seneng banget, gak nyangka," ucap Nazla sambil tertawa bahagia.

Wejangan dari Ibunda

Istimewa
Foto : Istimewa

Tidak ingin terlena dengan pencapaian putrinya, ibunda dari Nazla pun memberikan pesan khusus ketika putrinya mendapatkan hasil yang baik.

"Katanya kalau votingnya banyak jangan sombong ya," ucap Nazla menirukan ucapan ibunda.

Nazla sendiri memang tidak pernah menganggap remeh lawannya dalam ajang itu. Sehingga dia akan terus memberikan penampilan yang terbaik di setiap minggunya.

Salah satu lagu yang ingin sekali dibawakan oleh Nazla dalam penampilan berikutnya adalah Satu-Satu dari Idgitaf. Namun, dirinya masih merahasiakan penampilan spesialnya pada Top 8 minggu depan.

"Jaga kesehatan, jaga minuman makanan juga itu aja. Aku pengin bawain lagu Satu-Satu dari Idgitaf," pungkasnya.

Topik Terkait