img_title
Foto : Berbagai sumber

Jakarta – Sejumlah publik figur yang terseret kasus rumah produksi film porno lokal merasa kalau diri mereka dijebak, termasuk Ujang Ronda.

Aktor senior tersebut mengaku tak tahu kalau film Kramat Tunggak yang dibintanginya itu merupakan film porno. Seperti apa pengakuannya? Yuk intip artikel berikut!

Ujang Ronda Merasa Dijebak

Youtube.com/STARPRO Indonesia
Foto : Youtube.com/STARPRO Indonesia

Usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Ujang Ronda membenarkan memang ikut berakting di film Kramat Tunggak. Namun menurutnya, ia tidak ikut diminta memainkan adegan dewasa seperti pemeran lain. Ia bahkan baru tahu kalau film Keramat Tunggak memuat konten dewasa.

"Gue di situ bermain sebagai Wak Ujang. Jadi ceritanya ada salah satu tempat prostitusi, gue dagang kopi di dekat situ," kata Ujang Ronda, di Polda Metro Jaya, Selasa 19 September 2023 malam.

"Nggak ada gue (adegan porno). Gila lo! Gue aja nggak tahu kalau itu film gituan," tegasnya lagi.

Ujang Ronda mengaku mendapat tawaran main film bareng Siskaeee hanya bagian komedi sehingga saat kasus ini mencuat dan namanya muncul, ia merasa dijebak.

"Gue syuting itu nggak pakai skenario, gue improvisasi. Gue ditawarinnya, 'Lo main bagian religi sama lucu-lucunya aja'," kata Ujang Ronda.

Itu film tahun 2022, gue udah gak tahu kan kalau itu film gituan. Nah tiba-tiba ada berita nama gue di situ, wah kacau nih gue bilang,” katanya lagi.

Terpaksa Menerima Job

Film Keramat Tunggak
Foto : Film Keramat Tunggak

Kendati begitu, Ujang Ronda merasa kasus ini menjadi teguran untuknya karena mengambil project film terpaksa di tengah kesulitan mencari kerja di masa pandemi Covid-19.

"Gue dibayar Rp500 ribu. Saat itu Covid, gue berusaha untuk nyari nafkah buat anak bini dan satu-satunya cuma itu yang gue ditawarin. Itu tuntutan perut harus dipenuhi," kata Ujang Ronda.

"Lo tahu nggak pas Covid? Kalau gue perempuan, gue udah bisa jadi pelacur pada saat itu karena nggak ada kerjaan buat gue," ujarnya lagi.

Setelah membeberkan kronologi versinya, Ujang Ronda meminta keterlibatannya di film Keramat Tunggak tidak dibahas lagi.

Topik Terkait