img_title
Foto : Instagram/@laurabas

Jakarta – Telah membintangi berbagai judul film ternama, kemampuan akting Laura Basuki tak perlu diragukan lagi. Akan tetapi, Laura ternyata punya kebiasaan unik, lho.

Ia mengaku selalu membuang skenario film usai selesai syuting. Kira-kira kenapa, ya? Yuk intip penjelasan Laura Basuki berikut ini.

Laura Basuki Buang Skenario Film

laurabas/instagram
Foto : laurabas/instagram

Diundang ke podcast YouTube TS Media, Laura Basuki membicarakan banyak hal termasuk salah satu kebiasaan uniknya setelah selesai syuting sebuah film.

"Bener gak kalau kamu setiap abis syuting, skenarionya kamu buang?" tanya Marianne Rumantir dikutip pada Selasa, 5 September 2023.

Laura Basuki membenarkan kebiasaan uniknya tersebut. Bukan tanpa alasan, Laura mengaku bahwa dirinya ingin segera terlepas dari karakter yang ia perankan usai merampungkan syuting.

"Iya Bener. Setiap aktor beda, sih, ya. Ada yang simpan karena ini kenang-kenangan dan menurutku itu bagus juga punya souvenir dari syuting. Tapi kalau aku tipe yang begitu kelar, aku pengin cepet-cepet lepas dari karakternya, pengen lupain ceritanya biar bisa balik ke kehidupan lagi, next project lagi," ungkap Laura Basuki.

"Aku penginnya kayak, ini aku udah ngerjain PR ku semuanya udah selesai, aku gak punya tanggung jawab apa-apa lagi di skrip ini. Jadi aku buang," sambungnya.

Bintangi Film Sleep Call

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Sementara itu, Laura Basuki belakangan ini membintangi film Sleep Call yang dijadwalkan tayang pada 7 September 2023.

Film Sleep Call menceritakan tentang Dina (Laura Basuki), yang dahulu bekerja sebagai pramugari dan kini terjebak dalam dunia gelap pinjaman online (pinjol) ilegal.

Dalam upaya untuk menemukan sedikit kesenangan dalam hidupnya, Dina menggunakan sebuah aplikasi kencan yang menarik perhatiannya. Dia mengharapkan bahwa aplikasi tersebut dapat mengatasi perasaan kesepian yang menghantui dirinya.

Melalui aplikasi kencan tersebut, Dina berkenalan dengan Rama (Juan Bio One). Rama memiliki daya tarik yang khas namun juga menyimpan misteri, hal ini membuat Dina merasa tertarik pada sosoknya.

Keduanya sering berkomunikasi melalui panggilan telepon di malam hari yang kita kenal dengan sebutan "Sleep Call". Komunikasi intensif antara Dina dan Rama membawa Dina merasakan kebahagiaan. Namun tanpa ia sadar hal ini juga mengikat mereka dalam hubungan yang rumit dan adiktif.

Topik Terkait