img_title
Foto : Instagram/inul.d

Pasuruan – Kota Pasuruan melahirkan banyak tokoh terkenal. Beberapa dari tokoh tersebut bahkan sudah punya nama mentereng di Ibukota.

Berikut ini deretan artis asal Pasuruan yang terkenal. Yuk intip siapa saja.

1. Cak Sodiq

Instagram/sodiq.panturaofficial
Foto : Instagram/sodiq.panturaofficial

Sodiq Monata atau Cak Sodiq adalah nama yang sudah sangat dikenal di Indonesia. Usut punya usut, dirinya salah satu artis asal Pasuruan.

Pria berusia 54 tahun ini telah meraih sukses sebagai raja koplo nomor satu di negeri ini. Saat ini, Sodiq mengungkapkan bahwa dia mendapatkan bayaran hingga Rp80 juta per penampilan. Jika dihitung-hitung, penghasilan bulanannya dapat mencapai sekitar Rp4 miliar rupiah.

2. Inul Daratista

Instagram/@inul.d
Foto : Instagram/@inul.d

Pedangdut ternama ini merupakan salah satu artis asal Pasuruan. Punya nama yang cukup besar di Indonesia, kini Inul Daratista sudah merambah menjadi pebisnis sukses.

Inul Daratista memulai karier panggungnya sebagai penyanyi dangdut melalui berbagai acara rakyat di wilayah Pasuruan, Jawa Timur. Hal tersebut lah yang menjadi pengawal karier dari penyanyi dangdut tersebut.

3. Gracia Indri

Gracia Indri membuktikan kesuksesannya sebagai pesinetron terkenal. Usut punya usut, wanita usia 33 tahun tersebut merupakan salah satu artis asal Pasuruan.

Sudah banyak sinetron yang ia bintangi sampai saat ini. Gracia Indri kini telah resmi menikah dengan Jeffrey Slijpen dan saat ini mereka menetap di Belanda.

4. Rona Anggreani eks JKT48

Mantan member JKT48 yang satu ini merupakan salah satu artis asal Pasuruan. Dirinya didapuk jadi member grup tersebut sejak 2019 lalu.

Rona Anggreani juga merupakan salah satu anggota JKT48 dangdut. Pada 2021, gadis cantik tersebut lulus dari grup JKT48.

Omong-omong soal Pasuruan, nantinya Festival ANTV rame akan menyapa warga Pasuruan. Akan ada kejutan dan bintang tamu menarik, lho. Nantikan keseruannya ya!

Topik Terkait