img_title
Foto : Corla_2/instagram

JakartaSelebgram Bunda Corla diketahui menganut agama Islam. Namun, videonya viral saat ia penasaran dan debat tentang Yesus, Tuhan untuk umat Kristiani.

Ia bahkan menanyakan kelahiran Yesus dan perbedaan dengan Nabi Isa. Seperti apa? Intip selengkapnya di bawah ini.

Penasaran

Tiktok/guci_45
Foto : Tiktok/guci_45

Bunda Corla tampak tengah melakukan siaran langsung di TikTok dengan seorang wanita. Keduanya pun membahas tentang agama Kristen.

Rekan Ivan Gunawan itu menanyakan tentang gambaran Yesus yang disebutkan bisa digambarkan dengan bebas, Namun, gambar itu bukan untuk disembah melainkan sebagai simbol saja. Bunda Corla pun pun menanyakan hal itu.

"Kok boleh? Kenapa boleh digambar-gambar kayak gitu? Nanti malah ketipu dong jatuhnya," kata Bunda Corla dikutip dari TikTok guci_45.

Bunda Corla pun kembali menanyakan tentang kelahiran Yesus. Ia pun menyamakan dengan Maryam yang ada di Alquran.

"Jadi Yesus itu bukan Nabi Isa? Tapi Yesus lahirnya dari mana? Dari Bunda Maryam? Mamaknya siapa? Maryam kan? Ya Maryam itu kalau di Islam namanya Maryam. Kok hampir sama jalan ceritanya?" ucap Bunda Corla

"Kalau di Islam itu dijelaskan bahwa Isa adalah yang disembah orang Kristen, adalah Yesus, tapi orang Kristen nggak mengakui (Isa adalah Yesus), gitu kan?" sambungnya.

Samakan dengan Nabi Isa

youtube.com/TRANS TV Official
Foto : youtube.com/TRANS TV Official

Lebih lanjut, Bunda Corla juga menyamakan tentang Yesus dan Nabi Isa. Ia pun penasaran tentang kebenaran yang tertera di Alquran soal alasan umat Kristen tak mengakui Nabi Isa.

Namun, pernyataan Bunda Corla itu dibantah dan dijawab bahwa Yesus bukanlah Nabi Isa.

"Berarti sama kayak di Al-Quran. Di Al-Quran juga tidak mengakui bahwa yang disalib itu Isa, tapi orang yang menyerupai. Di Al-Quran, di kitabnya Bunda, Isa itu adalah Nabi yang disalib oleh orang Yahudi karena kehadirannya tidak diterima, tidak mengakui bahwa dia Nabi. Lalu dia difitnah (oleh Yahudi), Allah mengangkat dia ke surga," kata Bunda Corla.

“Isa itu tidak ada bunda, itu berbeda. Yesus dan Isa berbeda, beda bunda, gak bisa dipaksa karena sejarahnya berbeda total,” kata lawan bicaranya itu.

Topik Terkait