Meski sukses di awal, album-album berikutnya tidak laku dan Galih ragu dengan kariernya. Dia ingin mendekati Marlina, tapi ragu untuk mendekati orang tua Marlina sebelum kesuksesan kariernya yang jelas.
Awang, seorang saingan yang sukses dan disetujui oleh keluarga Marlina, membuat situasi semakin rumit. Di tengah kebingungan, Ratna tiba-tiba muncul kembali.
Pertemuan mereka membuat Marlina meragukan perasaan Galih. Galih terjebak dalam kebimbangan antara kesuksesan untuk mendapatkan persetujuan Marlina dan perasaannya terhadap Ratna.
Pemeran Film Puspa Indah Taman Hati
Film Puspa Indah Taman Hati diperankan oleh Prilly Latuconsina, Yesaya Abraham, Dewi Gita, Lukman Sardi, Arnold Leonard, Vladimir Rama, Jasmine Nadya, Nala Amrytha, Sadha Triyudha, Ariyo Wahab, Elmayana Sabrenia, Shelomita, Dicky Wahyudi dan sederet nama pemeran menjanjikan lainnya.
Prilly Latuconsina yang berperan sebagai Ratna Suminar dan juga menjadi Marlina. Ia bakal beradu peran dengan Galih yang diperankan Yesaya Abraham.