img_title
Foto : Instagram/@boywilliam17

IntipSeleb – Boy William memenuhi panggilan polisi untuk menjalani pemeriksaan dalam kasus dugaan pembobolan kartu kredit (carding) bermodus penjualan tiket perjalanan. Boy memberikan keterangan di Markas Kepolisian Daerah Jawa Timur di Surabaya pada Rabu, 22 Juli 2020.

Baca juga: Natasha Wilona Marah Tagih Royalti ke Boy William Terkait Verrell

Sebenarnya pemeriksaan ini seharusnya dilakukan beberapa bulan lalu bersama rekan artis lain yang juga ikut terseret. Tapi tertunda karena pandemi COVID-19. Boy William pun diperiksa selama empat jam. Berikut lima fakta pemanggilan Boy untuk kasus yang sudah menjerat empat orang sebagai tersangka. 

Sebagai Saksi

Sumber foto: VIVA

Pemilik nama asli William Hartanto ini diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan pembobolan kartu kredit (carding) ini. Boy turut dimintai keterangan karena menjadi endorser produk yang dijalankan tersangka.

Diperiksa 4 Jam

Sumber: Insatgram/@boywilliam17
Foto : Sumber: Insatgram/@boywilliam17

Dikutip IntipSeleb dari VIVA.co.id, Kamis, 23 Juli 2020, Boy diperiksa di gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Jawa Timur selama empat jam, sejak pukul delapan pagi hingga pukul dua belas siang. Dia dicecar 30 pertanyaan oleh penyidik berkaitan hubungannya dengan tersangka S dan M.

Dapat Tiket ke Perancis

Instagram/@karbearv
Foto : Instagram/@karbearv

Setelah pemeriksaan, Boy William mengaku menerima tiket berlibur ke Perancis dari tersangka beberapa bulan lalu. Boy mengatakan dirinya tidak tahu nominal yang diberikan tersangka karena berbentuk tiket pesawat dan menginap di hotel dan hanya satu kali.

Susul Gisel hingga Awkarin

Instagram
Foto : Instagram

Pemeriksaan Boy William ini menyusul rekan artis lainnya seperti  Gisella Anastasia alias Gisel, Tyas Mirasih, Awkarin, dan Ruth Stevani yang sudah diperiksa pada Februari 2020 lalu. Sama seperti Boy, para artis itu juga diperiksa sebagai saksi usai menerima tawaran kerjasama dari para tersangka.

Tertunda Pandemi COVID-19

Sumber: Insatgram/@boywilliam17
Foto : Sumber: Insatgram/@boywilliam17

Boy seharusnya memenuhi panggilan polisi bersamaan dengan artis lainnya. Tapi dia baru sekarang diperiksa karena beberapa bulan sebelumnya tengah berada di Amerika Serikat dan tertunda karena pandemi COVID-19.

"Kalau Boy William baru pulang dari Amerika, belum 14 hari di Indonesia, jadi paling bagus, kan, tujuan kita mencegah bukan malah nanti menjadi persoalan akibat Corona," kata Direktur Reskrimsus Polda Jatim, Komisaris Besar Polisi Gidion Arif Setiawan.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Jawa Timur Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko sebelumnya mengatakan, para tersangka berkomplot dengan cara membobol kartu kredit milik orang lain untuk membelanjakan tiket perjalanan atau kamar hotel bagi para pelanggan dan menggandeng artis sebagai endorsement.

Berjalan sejak 2019 lalu, para tersangka beraksi dengan modus penawaran tiket perjalanan dan menginap di hotel melalui akun tiketkekinian dan melakukan ratusan transaksi dengan menggunakan kartu kredit milik orang lain. Belum ada keterangan lebih lanjut, siapa lagi artis yang akan menjalani pemeriksaan setelah Boy William.

Baca juga: Boy William dan 5 Artis Jadi Saksi Kasus Pembobolan Kartu Kredit

Topik Terkait