img_title
Foto : Dokumen istimewa

IntipSelebANTV Lovers akan menghadirkan Smartfren Wow 100% Malang pada 26 Agustus 2023 mendatang. Acara tersebut akan dibuka untuk umum dan tentunya gratis loh.

Acara Smartfren Wow 100% Malang diketahui akan menghadirkan beberapa bintang tamu spesial seperti Last Child, Coldiac, Dj Andreanz, Gildcoustic, dan Semalam Suntuk. Lantas, sepeti apakah informasi selengkapnya? Yuk, intip artikel di bawah ini!

Smartfren Wow 100% Malang

Smartfren Wow 100% Malang ini akan hadir langsung di Lap.Rampal, Kota Malang pada 26 Agustus 2023. Acara tersebut akan dimulai sejak pukul 6.30 hingga selesai.

Selain perform music, acara tersebut juga akan banyak aktivitas lainnya seperti doorprize menarik dan lainnya.

"Teman smartfren yang tinggal di Malang, jangan lupa mampir ya! Datang dan nikmati keseruan smartfren WOW Malang pada hari SABTU, 26 Agustus 2023, mulai dari jam 06.30 - 22.00 WIB di Lapangan Rampal!,” dilnsir dalam media sosial ANTV pada Jumat, 18 Agustus 2023.

Yuk, ajak keluarga dan teman-teman kamu kesini. Nonton bareng Last Child, Colldiac, DJ Andreanz, Gildcoustic, dan Semalam Suntuk, GRATIS! Banyak aktivitas seru lainnya juga lho, hingga DOORPRIZE menarik yang pastinya gak boleh kamu lewatkan. Jadi, tunggu apa lagi? Sampai ketemu di sana!"

Siaran TV ANTV

Antv Official
Foto : Antv Official

Agar semakin jernih menonton program kesayangan ANTVLovers, segera migrasi siaran TV analog kamu ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek. ANTV yang saat ini mengudara di digital channel 26 siap memberikan tayangan dengan kualitas yang lebih bersih, jernih dan canggih.

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat. Berikut panduan dalam memasang STB:

- Siapkan STB dan antena
- Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV
- Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB
- Pasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan STB
- Nyalakan STB

- Atur LCN dalam keadaan hidup agar langsung memperoleh channel 26 ANTV
- Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal
- Klik pencarian otomatis
- TV digital siap ditonton

Topik Terkait