img_title
Foto : Instagram/naura.ayu

Jakarta – Pemilik nama lengkap Adyla Rafa Naura Ayu atau biasa disapa Naura Ayu dikenal sebagai penyanyi muda populer di Tanah Air. Kabarnya sejak balita ia kerap mengikuti ibundanya yang merupakan seorang publik figur bekerja di dunia hiburan.

Terlahir dari orang tua penyanyi, Naura Ayu mengungkapkan tentang makna privilege. Berikut ini keterangannya yang disampaikan ke awak media. Yuk intip!

Pendapat Naura Ayu Tentang Privilege

instagram/naura.ayu
Foto : instagram/naura.ayu

Dalam satu kesempatan, Naura Ayu menceritakan pendapatnya terkait title 'punya privilege orang tua'. Menurutnya tak masalah apabila dirinya disematkan sebagai anak artis, sebab hal tersebut adalah bentuk kebanggaannya.

Sebagaimana diketahui, penyanyi berusia 18 tahun itu merupakan anak dari pasangan Baldy Mulya Putra dan Riafinola Ifani Sari.

Riafinola Ifani Sari, sendiri merupakan penyanyi yang tergabung dalam grup vokal Be3.

"Banyak banget malah yang baru tahu aku anaknya Nola Be3, lama-lama senang banget, tapi dibilang privilage juga aku setuju dengan itu, karena dengan punya orang tua atau Mamah yang experience nya lebih banyak dari aku, aku lebih banyak mendapatkan wawasan yang sangat banyak," ujar Naura Ayu di Taman Literasi, belum lama ini.

"Banyak banget orang yang bertanya hal itu dan positif negatifnya bikin selama ini aku bangga bisa menjadi anak Nola Be3," imbuhnya.

Naura Ayu Tak Masalah Disebut Kecipratan Tenar Karena Sosok Ibunya

Instagram/@naura.ayu
Foto : Instagram/@naura.ayu

Lebih lanjut, Naura Ayu menambahkan bahwa sebenarnya banyak yang mengira dirinya bisa sukses menjadi penyanyi terkenal dikarenakan bantuan orang tuanya itu. Oleh sebab itu, tak sedikit yang memandangnya sebelah mata.

"Dan orang-orang banyak yang mengira aku bisa sampai di tiktok ini juga karena famous ibu aku, itu tidak menutup kemungkinan karena orang bilang privilege di sini aku anak artis gitu-gitu gimana pun ada yang gak terima," tuturnya.

Akan tetapi, ia tak mempermasalahkan hal tersebut. Dia pun berharap agar masyarakat bisa melihat sosok ibunya yang dikenal sebagai penyanyi hebat ada di dalam diri Naura Ayu.

"Bisa sampai di titik ini aja aku berusaha dan Mamah aku tuh gak pernah mau nempelin yang kayak 'Naura anak aku' tapi itu pandangan orang dan juga itu gak salah sih sebenarnya. Alhamdulillah mereka bisa melihat mamah aku di aku," tandas Naura Ayu.

Topik Terkait