img_title
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

JakartaPanji Petualang baru-baru ini mengungkapkan kabar kurang baik terkait kondisinya. Ya, dia mengaku idap penyakit diabetes.

Karena penyakit tersebut, membuat Panji mengurangi beberapa aktivitas sehari-harinya. Berikut ulasan lengkapnya, penasaran? Yuk intip!

Kurangi Aktivitas Berat

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Dalam satu kesempatan saat ditemui awak media. Pemilik nama lengkap Muhammad Panji itu mengatakan bahwa dirinya telah mengurangi aktivitas yang berat usai dinovis idap diabetes.

"Lumayan sih (mengganggu aktivitas) kayak kemarin pas lagi kerjain program, itu aku harus benar-benar siapin fisik kalau buat outdoor. Kemarin aku sampai tiduran di batu. Akhirnya cabut, keluar dari program," ungkap Panji Petualang di kawasan Tendean, Jakarta Selatan pada Jumat, 11 Agustus 2023.

"Yang (aktivitas) terlalu berat enggak (diambil) kayak naik gunung treknya jauh," imbuhnya.

Dalam keterangan tambahannya, kini pria berusia 34 tahun itu jadi lebih sering melakukan aktivitas ringan daripada berat. Sebab, tubuhnya kerap lebih lemas.

"Ya (paling) rescue-rescue kalau ada bantu-bantu damkar atau apa gitu. Karena kan, punya yayasan juga. Ada telepon dari masyarakat edukasi dekat-dekat situ atau di rumah paling bikin vlog, sisanya banyak istirahat," terangnya.

Kondisi Terkini Kesehatan Panji Petualang

YouTube/kang Dedi Mulyadi Channel
Foto : YouTube/kang Dedi Mulyadi Channel

Lebih lanjut, kata Panji, setelah menjalani pengobatan baik medis maupun alternatif. Kini kondisinya pun sudah lebih baik daripada sebelumnya.

"Alhamdulillah sekarang lebih baik, lebih sehat, karena banyak banget yang sayang, yang doain, banyak banget yang support, aku juga ikhtiar pengobatan baik medis maupun alternatif itu kita jalani," tuturnya.

Sekedar informasi, Panji Petualang dinovis idap penyakit diabetes. Karena hal tersebut, membuat tubuhnya kini menjadi kurus.

Bahkan kata Panji Petualang, berat badannya sampai turun 30 kilogram. (bbi)

Topik Terkait