img_title
Foto : IntipSeleb/Yudi

Jakarta – Penyanyi Tanah Air, Ivo Chumainiah merilis single terbaru bertajuk Risalah Hati. Lagu yang resmi diluncurkan pada Kamis, 10 Agustus 2023, itu merupakan satu dari jumlah 3 buah lagu yang direncanakan bakal digarap oleh Ivo.

Lagu terbaru Ivo ini bergenre electronic dance music (EDM). Intip informasi selengkapnya di bawah ini.

Ivo Chu Merasa Tertantang Bawakan Lagu EDM

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Uniknya, sebelum lagu ini, Ivo belum pernah sama sekali menggarap lagu bergenre EDM. Maka dari itu pula, di sisi lain, Ivo merasa cukup tertantang untuk membawakan lagu ini dengan sempurna.

“Semingguan aku cobain, kok menantang ya. Karena kan aku belum pernah musik EDM, abis itu ya udah deh mau,” ungkap Ivo Chu kepada awak media di kawasan Jakarta Selatan pada Kamis, 10 Agustus 2023.

Untung saja, saat proses rekaman, Ivo mengaku tak mengalami kendala yang berarti. Saat masuk dapur rekaman, tak butuh waktu lama, proses rekaman pun langsung selesai dalam waktu satu hari.

“Langsung hari apa gitu kita take vocal, jadi langsung,” ucap Ivo Chu.

Meski begitu, Ivo bukannya benar-benar tanpa kesulitan. Secara teknik vokal, Ivo merasa kesulitan untuk bernyanyi secara falsetto.

Tak ingin berhenti di tengah jalan, Ivo akhirnya berusaha untuk menaklukan tantangan ini. Terbukti, akhirnya kini single barunya telah dapat dinikmati oleh pecinta musik Tanah Air.

“Secara saya kan jarang banget pake falsetto, ini kan di awal ada falsetto yang buat saya itu agak sedikit susah untuk dinyanyiin. Karena kalau saya nyanyi keluar semua suara, nah di situ yang menantang,” ujar Ivo.

Makna Lagu Risalah Hati

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Soal lagu, Ivo punya kesan tersendiri. Ia memaknai Risalah Hati ini sebagai lagu galau.

“Lagu Risalah Hati itu tentang galaunya hati ya. Yang pasti relate, semua pasti punya pengalaman sakit hati,” katanya.

Ia yakin, secara lirik, para pendengar bakal merasakan pesan apa yang ingin disampaikan olehnya. Ivo pun berharap karyanya ini bisa diterima dengan baik.

“Yang pasti dalem ya. Karena kalau orang udah bimbang antara mau lanjut atau gak. Secara lirik, pastinya merasa galau gitu aja,” pungkasnya. (rgs)

Topik Terkait